Rayakan Ulang Tahun ke-29, RCTI Gelar Drama Musikal

Rabu, 15 Agustus 2018 - 17:30 WIB
Rayakan Ulang Tahun ke-29, RCTI Gelar Drama Musikal
Rayakan Ulang Tahun ke-29, RCTI Gelar Drama Musikal
A A A
JAKARTA - Menandai hari jadi ke-29 tahun, RCTI akan menggelar sebuah pertunjukkan akbar berupa drama musikal dari para alumni Indonesian Idol season 9. Acara ini akan ditayangkan secara langsung pada Kamis, 23 Agustus 2018 pukul 20.00 WIB dari Ecovention Ancol, Jakarta.

Acara ini menampilkan deretan musisi papan atas Indonesia. Mulai dari Maia Estianty, Armand Maulana, Judika, Ari Lasso, BCL, Anggun, Rossa, Wali, Jaz, Fatin, GAC dan Ayu Ting-Ting dan dipandu oleh Daniel Mananta, Sere Kalina, Boy William dan Robby Purba.

"Ulang tahun ke-29 spesial kita kolaborasi program spesial RCTI. Roots itu nggak akan kita tinggalkan. Kita kolaborasikan semuanya. Intinya kita ingin memberikan yang terbaik. Memang nggak mudah tapi nggak ada yang nggak mungkin," ujar Untung Pranoto selaku VP Programing RCTI saat jumpa pers di MNC Studios, Jakarta, Rabu (15/8/2018).

Hal senada juga diungkapkan oleh Dini Putri selaku Programing Director Acquisitions RCTI. Di mana seluruh program RCTI baik berita, sinetron hingga ajang pencarian bakat akan dihadirkan. "Di usia 29 ini tentunya dengan performa luar biasa dengan produsen in house dengan sinetron kami, ada Tukang Ojek Pengkolan, Dunia Terbalik, Indonesian Idol, OB. Itu semua akan menjadi bagian HUT Anniversary selebrasi RCTI 29," papar Dini.

"Kalau ada yang bilang ulang tahun kok nggak undang artis luar? Justru ulang tahun itu kita manfaatkan industri Indonesia. Kalau mau manfaatin lain kita bisa undang artis luar, tapi kalo ultah RCTI kita manfaatin talent Indonesia," tambahnya.

Sementara drama musikal ini nantinya akan menceritakan tentang sebuah sekolah bernama Idola Bangsa yang akan diperankan oleh para alumni Indonesian Idol 9 sebagai murid dan Ari Lasso sebagai Juri. Nantinya di sekolah tersebut, terdapat murid yang mendominasi dan beberapa murid yang membuat kelompok atau geng layaknya di sekolahan pada umumnya.

"Ceritanya akan ada sekolah namanya Idola Bangsa dan kepala sekolahnya Ari Lasso. Daniel Mananta akan menjadi alumni dari sekolah itu. Sere akan menjadi sekretaris Ari Lasso dan Jazz akan menjadi murid. Indonesian idol 9 akan jadi murid. Glen dari timur, gang jail. Maria yang tersakiti tapi winner. Abdul jadi ketua OSIS. Marion nanti akan menjadi saingan terberat, karena ceritanya Ari Lasso yang paling cantik yang paling mengancam sekolah Idola Bangsa," tutur Fabian Dharmawan selaku Head of Production RCTI.

Hadirnya drama musikal ini pun diharapkan bisa diterima masyarakat dan menghibur karena seperti diketahui hingga saat ini program yang disuguhkan RCTI terus mendapatkan respon yang baik dari masyarakat. Sedangkan bertambahnya usia yang menunjukkan kedewasaan, RCTI berjanji akan terus menyajikan program yang berkualitas.

"Insya Allah apa yang kita tampilkan di 29 ini kita ingin tampilkan keinginan RCTI, drama dan nggak iseng buatnya. Kita ingin buat yang dewasa dan menghibur. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan di 29 ini bisa menghibur dan diterima oleh semua orang banyak," kata Untung.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5556 seconds (0.1#10.140)