Latih Ketahanan Tubuh Anda dengan Terapi Olahraga Air AQUAFIT

Kamis, 30 Agustus 2018 - 22:25 WIB
Latih Ketahanan Tubuh Anda dengan Terapi Olahraga Air AQUAFIT
Latih Ketahanan Tubuh Anda dengan Terapi Olahraga Air AQUAFIT
A A A
Tubuh bugar dan fit sepanjang hari sangat dibutuhkan oleh setiap pribadi yang supersibuk. Selain menjaga pola makan, istirahat cukup, Anda wajib rajin berolahraga atau menjalani program kebugaran high performance.

Nah, Anda boleh mencoba terapi AQUAFIT, latihan ketahanan tubuh yang menggabungkan gerakan tubuh bagian atas dan bawah di berbagai arah dengan menambahkan resistensi dari aliran air. Terapi olahraga di air ini melatih squat, lunge, push, pull, hinge, gait dan rotate menggunakan bagian tubuh di bawah air, diiringi irama musik dinamis.

AQUAFIT dapat menjadi latihan terapi yang sempurna atau kelas awal bagi individu lanjut usia dan siapa pun yang baru mengenal kebugaran. Terapi olahraga di air ini aman, menarik, dan efektif serta sangat bermanfaat bagi kebugaran tubuh.

’’Bagi yang mau membakar 200-300 kalori sambil meningkatkan kekuatan dan ketahanan inti tubuh, AQUAFIT sangat tepat. Terapi ini bagus untuk ibu hamil, yang lagi cedera tapi ingin tetap berolahraga,’’kata Dharma Putra, AQUAFIT Program Champion dari Fitness First.

Terapi ini bisa untuk melatih fleksibilitas dengan memperkuat jangkauan mengikuti arus dorong dan tarik air. Gerakan yang dilakukan dalam terapi AQUAFIT seperti yang dilakukan setiap hari.’’Jangan takut dengan air. Karena AQUAFIT ini melatih ketahanan tubuh dengan media air sebagai beban. Durasinya sekitar 55 menit,’’jelas Dharma.

Fitness First bangga menjadi satu-satunya club yang memperkenalkan AQUAFIT di Indonesia. Kelas ini menawarkan latihan yang sangat efektif yang membantu peserta untuk meningkatkan kekuatan dan ketahanan tubuh inti mereka; karena gerakan-gerakan tersebut dilakukan di dalam air, resistensi tambahan membantu untuk meningkatkan conditioning dan kekuatan otot yang berdampak positif terhadap sendi.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7855 seconds (0.1#10.140)