Rayakan Lebaran, Ini Daftar Koleksi Fashion, Kecantikan, dan Mainan yang Bisa Dipilih

Kamis, 04 April 2024 - 05:30 WIB
loading...
Rayakan Lebaran, Ini...
Koleksi terbaru Kate Spade diperkenalkan pada konsumen melalui toko pop up-nya di The Forum, Mal Kelapa Gading 3, Jakarta, hingga 21 April 2024. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Menjelang lebaran, beberapa brand merilis koleksi terbaru dari pakaian, parfum, sepatu, hingga mainan.

Sebut saja Havaianas yang merilis koleksi baru melalui kampanye #BerhentiSejenak. Kampanye ini tidak hanya menjadi ajakan kepada masyarakat untuk mengambil momen kedamaian di bulan Ramadan menjadi lebih berarti, tetapi juga menginspirasi untuk merangkul nilai-nilai kebersamaan dan refleksi diri yang mendalam.

Dalam kampanye ini, Havaianas mengkurasi rangkaian koleksi sandal spesial untuk menemani para penggunanya saat #BerhentiSejenak. Untuk perempuan, kini hadir sandal flipflop dengan model You Paraty Buckle Turtle dengan desain stylish dan memiliki sentuhan glamor dengan buckle bermotif kura-kura. Kemudian, koleksi Luna Premium Metallic menampilkan desain chic dengan strap glitter yang semakin menonjolkan penampilan yang manis.
Rayakan Lebaran, Ini Daftar Koleksi Fashion, Kecantikan, dan Mainan yang Bisa Dipilih

Istimewa

Brand Crocs juga meluncurkan kampanye tahunan "Share The Joy". Melanjutkan kesuksesan tahun lalu, kampanye ini diluncurkan dengan sebuah film yang merayakan keberagaman komunitas muslim dan mencerminkan moto Crocs, "Come As You Are".

Koleksi yang diperkenalkan yakni "Share the Joy" 2024 yang merupakan iterasi dari siluet-siluet ikonik Crocs untuk seluruh keluarga. Koleksi ini merupakan hasil dari kemitraan Crocs dengan agensi kreatif yang berbasis di London, Stereo, dan kolektif artistik Muslim Sisterhood. Koleksi ini tersedia mulai 11 Maret 2024.
Rayakan Lebaran, Ini Daftar Koleksi Fashion, Kecantikan, dan Mainan yang Bisa Dipilih

Istimewa

Lalu ada Buttonscarves Beauty yang berkolaborasi dengan Nagita Slavina meluncurkan parfum kolaborasi yang eksklusif. Sebagai figure dan icon yang terkenal di Indonesia karena gaya fashion serta kecantikannya, Nagita Slavina memberikan sentuhan karakter wewangian yang sesuai dengan selera dan kepribadiannya pada parfum kolaborasi ini.

Nagita Slavina menuangkan ide kreatif dan sentuhan spesialnya dalam kolaborasi eksklusif Buttonscarves Beauty X Nagita Slavina Eau De Parfum yang memiliki empat varian.
Rayakan Lebaran, Ini Daftar Koleksi Fashion, Kecantikan, dan Mainan yang Bisa Dipilih

Istimewa

“Sebagai penggemar wewangian, tentu saya sangat antusias dengan tawaran kolaborasi ini. Dalam membuat empat varian parfum, saya dibantu oleh tim Buttonscarves Beauty sampai menemukan formula bermacam aroma yang dapat memenuhi keinginan serta kebutuhan pelanggan namun secara bersamaan sesuai dengan standar dan selera aku. Termasuk packaging-nya, warna pink yang cantik,” jelas Nagita Slavina.

Sementara itu, SOGO Department Store memperkenalkan koleksi terbarunya, Dockers. Dockers bertujuan meningkatkan awareness di kalangan pelanggan sebagai pionir stain defender clothing, yakni inovasi bahan pakaian yang digunakan tidak mudah kotor dan ternodai, sekali pun terkena benda yang bersifat cair. Proses pembuatan pakaian Dockers hanya menggunakan bahan yang bersifat sustainable sehingga aman untuk keberlangsungan lingkungan.
Rayakan Lebaran, Ini Daftar Koleksi Fashion, Kecantikan, dan Mainan yang Bisa Dipilih

Istimewa

Brand fashion Kate Spade New York juga merayakan Lebaran dengan memperkenalkan koleksi Spring 2024 terbaru. Koleksi tersebut diperkenalkan pada konsumen melalui toko pop up-nya di The Forum, Mal Kelapa Gading 3, Jakarta, hingga 21 April 2024.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1467 seconds (0.1#10.140)