Geliat Seni Kaligrafi dan UMKM di Kampung Lengkong Kulon Tangerang

Rabu, 29 Mei 2024 - 16:16 WIB
loading...
Geliat Seni Kaligrafi...
Seni kaligrafi Islam telah berkembang dan kini, dengan adanya Workshop dan Galeri Kaligrafi di Kampung Lengkong Kulon, semangat tersebut dihidupkan kembali oleh seorang tokoh inspiratif bernama Seala Syah Alam. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Di tengah perkembangan teknologi dan modernisasi yang pesat, seni tradisional masih memancarkan pesonanya di Kampung Lengkong Kulon, Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Di tempat ini, akar seni kaligrafi Islam di Indonesia telah berkembang dan kini, dengan adanya Workshop dan Galeri Kaligrafi, semangat tersebut dihidupkan kembali oleh seorang tokoh inspiratif bernama Seala Syah Alam.

Ahmad Zawawi, pengajar di MTS Raudlatul Irfan, mengisahkan bagaimana galeri ini membawa perubahan besar.

"Saya berharap dengan adanya workshop kaligrafi ini, semangat para pemuda dan pelajar di Lengkong Kulon untuk mendalami seni kaligrafi yang menjadi ikon Lengkong dapat meningkat," katanya.

Ahmad Zawawi bukan sekadar guru, tetapi juga ahli kaligrafi yang berpengalaman dalam penulisan mushaf Ibu Tin Soeharto antara tahun 1998 hingga 2001. Baginya, kaligrafi adalah warisan yang harus dijaga dan dilestarikan.

"Kaligrafi bukan hanya seni, tetapi sebuah warisan yang perlu dijaga dan diwariskan," ujarnya dengan tegas.

Sejarah seni kaligrafi di Lengkong dimulai oleh Almarhum K.H. Mukhtar Hasan bin K.H. Hasan dan dilanjutkan oleh K.H. Abdul Razak Muhili beserta keturunannya. Kini, seni ini didukung penuh oleh berbagai pihak, termasuk pihak kepolisian setempat. Lokasi galeri kaligrafi ini berada di sekitar Taman Makam Pahlawan Raden Aria Wangsakara, Kampung Lengkong Ulama, Desa Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan.

Seala Syah Alam, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Pagedangan, memainkan peran kunci dalam kebangkitan ini. Setelah mengunjungi Kampung Lengkong dan mendengar kisah para seniman lokal, ia mengambil inisiatif untuk membangun galeri kaligrafi.

"Melihat potensi yang dapat dikembangkan, saya bersama anggota Polsek dan dukungan warga membangun galeri ini. Harapan kami adalah melahirkan seniman-seniman dari tempat ini," ujar Seala Syah Alam.

Dalam waktu delapan bulan, galeri ini telah berkembang menjadi pusat kegiatan seni yang aktif. Seniman dari berbagai latar belakang berkumpul, berbagi pengetahuan, dan menciptakan karya-karya indah yang tidak hanya dikenal di tingkat lokal tetapi juga berpotensi menembus pasar internasional.

Namun, inisiatif ini tidak hanya berfokus pada seni, tetapi juga pemberdayaan ekonomi dan sosial.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
7 Gaya Kaligrafi, Naskh...
7 Gaya Kaligrafi, Naskh Sudah Ada Sejak Abad Pertama Datangnya Islam
LaNyalla: Seni Kaligrafi...
LaNyalla: Seni Kaligrafi Bagian Tak Terpisahkan dari Masyarakat Indonesia
Ini Hukum Memajang Kaligrafi...
Ini Hukum Memajang Kaligrafi Nama Nabi di Rumah
Rekomendasi
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
Berita Terkini
Taiwan Ajak Wisatawan...
Taiwan Ajak Wisatawan Indonesia Liburan, Sajikan Kuliner Halal hingga Alam Menawan
3 jam yang lalu
Profil dan Perjalanan...
Profil dan Perjalanan Karier Fachri Albar, Anak Rocker Legendaris yang Tersandung Kasus Narkoba
4 jam yang lalu
Artis FA Ditangkap Terkait...
Artis FA Ditangkap Terkait Kasus Narkoba, Polisi Ungkap Ciri-cirinya
5 jam yang lalu
Bukan Selingkuh, Paula...
Bukan Selingkuh, Paula Verhoeven Ungkap Kronologi Sebenarnya di Balik Tuduhan Baim Wong
5 jam yang lalu
Hailey Bieber Umumkan...
Hailey Bieber Umumkan Idap 2 Kista Ovarium, Begini Kondisinya
5 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 215-216: Langkah Baru Vernie dan Rencana Honeymoon Biru-Amira
6 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved