Anisa Rahma Hamil Anak Kedua secara Alami Meski Alami Penyumbatan Tuba Falopi

Senin, 10 Juni 2024 - 03:34 WIB
loading...
A A A


Penyebab paling umum dari tuba falopi tersumbat adalah Pelvic inflammatory disease (PID), yakni adanya infeksi pada area reproduksi wanita seperti uterus, serviks, ovarium, dan termasuk tuba falopi. Selain itu, meskipun PID sudah sembuh, riwayat PID atau infeksi panggul meningkatkan risiko tuba falopi tersumbat.

Lantas, apakah penyumbatan pada tuba falopi memang mengurangi terjadinya kehamilan?

Pada dasarnya hal tersebut memang benar adanya, karena sperma dan sel telur tidak dapat bertemu, jadi sulit untuk terjadi pembuahan. Namun, tidak perlu khawatir, wanita masih ada peluang untuk hamil hanya dengan satu saluran tuba falopi. Tentu saja ini bisa terjadi bila tidak ada masalah pada saluran dan organ reproduksi.

Bila Anda yakin memiliki gangguan pada tuba falopi, maka sebaiknya segera atasi penyakit ini sebelum kondisi menjadi lebih buruk. Sebaiknya jangan mudah putus asa meski tuba falopi tersumbat, karena masih dapat disembuhkan dengan perawatan dari dokter.
(tsa)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1341 seconds (0.1#10.140)