Apakah Air Kelapa Berkhasiat untuk Bersihkan Paru-Paru?

Rabu, 26 Juni 2024 - 10:10 WIB
loading...
Apakah Air Kelapa Berkhasiat...
Air kelapa memiliki banyak khasiat bagi tubuh. Apakah itu termasuk berkhasiat untuk membersihkan paru-paru? Foto/iStock
A A A
JAKARTA - Air kelapa memiliki banyak khasiat bagi tubuh. Apakah itu termasuk berkhasiat untuk membersihkan paru-paru?

Mengutip laman WebMD, air kelapa baik yang berasal dari buah yang tua, muda, ataupun yang masih hijau, memang mengandung banyak nutrisi. Air bening dari buah kelapa itu mengandung karbohidrat dan elektrolit seperti potasium, sodium, dan magnesium. Karena itu, air kelapa kerap digunakan untuk mengobati dan mencegah dehidrasi.

Jadi pertanyaan sekarang, di tengah kondisi udara buruk saat ini, apakah air kelapa juga dapat membersihkan paru-paru?



Mengutip laman Alodokter, sejauh ini belum terdapat penelitian yang menunjukkan bahwa makanan maupun minuman tertentu bermanfaat untuk membersihkan atau mendetoksifikasi paru-paru. Walaupun memang air kelapa secara umum dikategorikan sebagai minuman sehat dan tidak menimbulkan masalah kesehatan bila dikonsumsi secara wajar.

Manfaat air kelapa yang sudah terbukti secara ilmiah antara lain membantu menghindarkan kita dari dehidrasi atau sebagai media pengisian kembali cairan tubuh yang hilang. Air kelapa diserap oleh saluran cerna, namun tidak melewati paru-paru sama sekali sehingga sangatlah kecil kemungkinan air kelapa memiliki manfaat untuk membersihkan paru.

Nah, jika Anda ingin membersihkan kotoran ataupun lendir dari paru-paru, cara berikut ini dinilai lebih efektif.

1. Lakukan terapi uap.
2. Olahraga rutin.
3. Konsumsi makanan sehat.
4. Minum teh hijau.
5. Berhenti merokok.
6. Gunakan air purifier.
7. Bersihkan ventilasi secara berkala.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
7 Perubahan dalam Tubuh...
7 Perubahan dalam Tubuh setelah Berhenti Konsumsi Gula 14 Hari
7 Makanan Pantangan...
7 Makanan Pantangan Darah Tinggi, Hindari Agar Tensi tetap Terkendali
Waspada! Narsis Berlebihan...
Waspada! Narsis Berlebihan Bisa Jadi Tanda Gangguan Jiwa
Idap Sindrom Fowler,...
Idap Sindrom Fowler, Wanita 27 Tahun Ini Tidak Bisa Buang Air Kecil selama 6 Tahun
5 Gejala Batu Ginjal...
5 Gejala Batu Ginjal yang Terlihat saat Buang Air Kecil
Langkah Nyata Menuju...
Langkah Nyata Menuju Hidup Sehat Dimulai dari Skrining Kesehatan yang Tepat
Mengenal Moluskum Kontagiosum,...
Mengenal Moluskum Kontagiosum, Penyakit Kulit Akibat Pakai Baju Thrifting Tanpa Dicuci
4 Ikan yang Boleh Dimakan...
4 Ikan yang Boleh Dimakan Penderita Darah Tinggi, Baik untuk Jantung
Pria Ini Idap Penyakit...
Pria Ini Idap Penyakit Kulit Akibat Pakai Baju Thrifting Tanpa Dicuci, Kenali Gejalanya
Rekomendasi
Andalan Masyarakat,...
Andalan Masyarakat, Super App BRImo Dipakai 40 Juta User dan Catat Transaksi Rp1.599 Triliun
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
Teaser Nissan Elgrand...
Teaser Nissan Elgrand Generasi Keempat Beredar
Berita Terkini
Sinetron Gober Parijs...
Sinetron Gober Parijs Van Java Disambut Meriah, Fans: Ceritanya Relate dengan Kehidupan Nyata
28 menit yang lalu
Seru! Pemain Gober Parijs...
Seru! Pemain Gober Parijs Van Java Nobar Trailer Bersama Fans di Bandung
50 menit yang lalu
5 Sambal Indonesia Masuk...
5 Sambal Indonesia Masuk Daftar Saus Terbaik di Dunia, Buktikan Kehebatan Kuliner Nusantara
3 jam yang lalu
Penjelasan Ending Weak...
Penjelasan Ending Weak Hero Class 2, Apa yang Terjadi setelah Si-eun Melawan Baek-jin?
4 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Bongkar Aib Keluarga Kerajaan Lewat Buku Baru jika Keamanannya Dicabut
5 jam yang lalu
Pangeran William dan...
Pangeran William dan Kate Middleton Tidak Berencana Gulingkan Raja Charles III dari Takhta
6 jam yang lalu
Infografis
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved