5 Fakta Karakter Longlegs yang dimainkan Nicolas Cage, dari Ide Penampilan hingga Bonekanya

Kamis, 18 Juli 2024 - 09:35 WIB
loading...
5 Fakta Karakter Longlegs...
Karakter Longlegs dari film horor Longlegs diperankan oleh Nicholas Cage dengan tata rias yang mengerikan. Foto/Black Bear International
A A A
JAKARTA - Longlegs adalah film horor supernatural dengan karakter antagonis berjuluk Longlegs yang diperankan oleh Nicolas Cage.

Tayang di bioskop Indonesia sejak 17 Juli 2024, film ini ditulis dan disutradarai oleh Osgood "Oz" Perkins. Pemain lainnya ada Maika Monroe, Blair Underwood, Alicia Witt, Michelle Choi-lee, Dakota Daulby, Lauren Acala, Kiernan Shipka, Jason Day, dan Lisa Chandler.

Film Longlegs berlatar tahun 1990, tentang seorang agen FBI bernama Lee Harker (Maika Monroe) yang baru direkrut., dan memiliki kemampuan seperti cenayang. Berkat kemampuannya ini, ia diminta terlibat dalam kasus pembunuhan berantai yang selalu melibatkan satu keluarga.



Dalam tiap kasus itu, sang ayah sebagai pelaku pembunuhan pada akhirnya melakukan bunuh diri.Anehnya, di setiap lokasi kejadian selalu ada surat dengan kode yang ditandatangani Longlegs. Tulisan tangan di surat itu sudah dipastikan bukan milik salah satu korban yang bunuh diri.

Kemudian Lee Harker berusaha menghubungkan kesamaan antara keluarga yang menjadi korban. Ia menyadari bahwa kasus ini ada yang janggal. Seketika ia tahu bahwa pembunuhnya yang bernama Longlegs sangat cerdik dan sulit ditangkap.

Karakter pembunuh berantai yang disebut Longlegs itu memiliki beberapa fakta menarik yang bisa dibahas. Berikut ulasannya

Fakta Menarik Karakter Longlegs yang Diperankan Nicolas Cage


1. Penampilan Karakter Longlegs Terinspirasi dari Badut Pesta

5 Fakta Karakter Longlegs yang dimainkan Nicolas Cage, dari Ide Penampilan hingga Bonekanya

Foto: Black Bear International

Ide yang muncul dari benak sutradara Oz Perkins adalah membuat karakter Longlegs seperti sejenis badut ulang tahun yang lusuh, tapi bukanlah badut pesta biasa.

Seperti badut pada umumnya, Longlegs perlu dibuat sebagai perwujudan dari pola dasar penipu yaitu dengan cara memikat orang - orang yang tidak menaruh curiga padanya.

Ini akan menciptakan kesan tidak bersalah sebelum ia melepaskan sifat jahat yang sebenarnya.

2. Longlegs Sengaja Dibuat Tidak Terlalu Mengerikan

5 Fakta Karakter Longlegs yang dimainkan Nicolas Cage, dari Ide Penampilan hingga Bonekanya

Foto: Black Bear International

Sang sutradara menolak penggambaran Longlegs sebagai monster atau iblis karena akan merusak keterkaitan latar belakang karakter tersebut.

Meskipun tidak diungkapkan secara jelas dalam filmnya, Oz Perkins berusaha menyeimbangkan horor dan realisme supaya filmnya lebih menakutkan. Penggambaran Longlegs yang tidak seutuhnya sebagai iblis, mencerminkan bahwa manusia masa depan dapat dipaksa untuk memainkan peran yang sama seperti dirinya.

3. Nama Karakter Longlegs Tidak Memiliki Makna

5 Fakta Karakter Longlegs yang dimainkan Nicolas Cage, dari Ide Penampilan hingga Bonekanya

Foto: Black Bear International

Perkins secara terang-terangan mengungkapkan bahwa nama aneh Longlegs tidak memiliki makna khusus. Meskipun terlihat seperti memiliki latar yang penting dalam cerita tersebut, nyatanya nama unik itu hanya dipakainya karena terdengar bagus bagi Perkins.

Sebenarnya ada satu konsep yang dapat dikaitkan dengan nama Longlegs yaitu serangga atau laba-laba Daddy Longlegs yang terkenal. Ini tidak ada kaitannya, tapi citra yang diciptakan oleh namanya sudah cukup untuk membuat penonton takut.

4. Inspirasi Penggunaan Boneka dari Kisah Nyata Misteri Pembunuhan

5 Fakta Karakter Longlegs yang dimainkan Nicolas Cage, dari Ide Penampilan hingga Bonekanya

Foto: Black Bear International

Ide menciptakan boneka-boneka yang dibuat Longlegs terinspirasi dari pembunuhan bocah perempuan berusia enam tahun bernama JonBenet Ramsey. Orang tua JonBenet memberikan boneka replika dirinya seukuran manusia yang sedang mengenakan gaun dari kontes kecantikan yang diikuti bocah itu.

JonBenet tewas di lantai bawah rumahnya secara misterius pada Desember 1996, dan hingga kini kasusnya belum terpecahkan.

Oz Perkins merasa ada hal yang aneh tentang kematian JonBenet dan boneka seukuran manusia yang mirip bocah itu dan dihadiahkan orang tuanya. Adapun dalam film Longlegs, boneka-boneka berperan penting dalam rencana jahat Longlegs.


5. Nicholas Cage Ogah Bergaul di Lokasi Syuting demi Jadi Longlegs

5 Fakta Karakter Longlegs yang dimainkan Nicolas Cage, dari Ide Penampilan hingga Bonekanya

Foto: Black Bear International

Sutradara Osgood Perkins mengatakan kepada Variety bahwa Nicolas Cage mengatakan padanya bahwasang aktor tidak mau nongkrong bareng dan bertemu dengan orang-orang, juga tidak mau berjabat tangan saat menjalani syuting Longlegs.

Perkins juga mengatakan bahwa hanya dirinya yang punya akses ke Nicolas Cage. Bahkan Maika Monroe baru melihat sosok Cage sebagai Longlegs saat scene antara Lee Harker dan Longlegs yang singkat.

Perkins juga mengatakan bahwa ia sengaja membuat Harker dan Cage tidak bertemu sebelum scene bersama mereka. Hal ini pula yang membuat Harker sangat kaget dan takut melihat penampilan Cage yang menyeramkan sebagai Longlegs.

MG/Theresa Grace Nadia
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Keanu Reeves Dipastikan...
Keanu Reeves Dipastikan Bakal Bintangi Film John Wick 5
4 Film Komedi Seru untuk...
4 Film Komedi Seru untuk Menemani Momen Libur Lebaran Bersama Keluarga
Rekomendasi 4 Film Bertema...
Rekomendasi 4 Film Bertema Keluarga yang Bikin Lebaran Lebih Hangat dan Bermakna
Snow White Live Action...
Snow White Live Action Jadi Film Disney Paling Mengecewakan Sepanjang Sejarah
Raih Kemenangan Idulfitri...
Raih Kemenangan Idulfitri dengan Film-film Terbaik dan Seru hanya di RCTI!
4 Film Horor Indonesia...
4 Film Horor Indonesia Tayang April 2025, Muslihat Kisahkan Teror Mencekam di Panti Asuhan
12 Film Indonesia Tayang...
12 Film Indonesia Tayang April 2025, Ada Pengepungan di Bukit Duri
Its Family Time! Sambil...
It's Family Time! Sambil Kumpul Keluarga, Lebaran Ini Makin Berwarna Bareng Deretan Film Seru di GTV Seharian!!!
Its Family Time! Seharian...
It's Family Time! Seharian Keliling Rumah Tetangga, Sampai Rumah Waktunya Nonton Film-film Keren di Big Movies Platinum GTV!
Rekomendasi
Lalu Lintas di Tol Japek...
Lalu Lintas di Tol Japek Arah Jakarta Macet, Contraflow Diberlakukan di KM 55-47
Volume Kendaraan di...
Volume Kendaraan di GT Kalikangkung Tembus 25.000 Kendaraan Malam Ini
Petinju Nigeria Efe...
Petinju Nigeria Efe Ajagba Tantang Usyk dan Dubois setelah Lawan Martin Bakole
Berita Terkini
Keanu Reeves Dipastikan...
Keanu Reeves Dipastikan Bakal Bintangi Film John Wick 5
52 menit yang lalu
5 Fakta Menarik Ray...
5 Fakta Menarik Ray Sahetapy, Aktor Senior yang Meninggal di Usia 68 Tahun
1 jam yang lalu
Ruben Onsu Jadi Mualaf,...
Ruben Onsu Jadi Mualaf, Sarwendah Beri Respons Bijak
2 jam yang lalu
Weak Hero Class 2 Tayang...
Weak Hero Class 2 Tayang Perdana 25 April, Park JI Hoon Kembali sebagai Yeon Si Eun
3 jam yang lalu
Ray Sahetapy Berwasiat...
Ray Sahetapy Berwasiat Ingin Dimakamkan di Sulawesi Tengah
4 jam yang lalu
Dimakamkan Jumat, Jenazah...
Dimakamkan Jumat, Jenazah Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal
5 jam yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved