Yayasan Jantung Indonesia Promosikan Kesehatan Jantung di 3 Kota

Minggu, 01 September 2019 - 09:34 WIB
Yayasan Jantung Indonesia Promosikan Kesehatan Jantung di 3 Kota
Yayasan Jantung Indonesia Promosikan Kesehatan Jantung di 3 Kota
A A A
JAKARTA - Hari Jantung Sedunia dicanangkan WHF (World Heart Federation) pada 29 September 2000 sebagai bentuk kepedulian melawan penyakit jantung dan pembuluh darah dan usaha untuk menurunkan jumlah penderita.

Sebanyak 200 organisasi kesehatan jantung tersebar di 100 negara menjadi anggota dari Federasi Jantung Sedunia dan memperingati Hari Jantung Sedunia dengan berbagai acara.

“Berdasarkan data World Health Organization (WHO) tahun 2015 menunjukkan lebih dari 17 juta orang meninggal akibat penyakit jantung dan pembuluh darah yang menjadikannya peringkat pertama penyebab kematian di dunia. Melihat data tersebut, peringatan Hari Jantung Sedunia (World Heart Day) menjadi kampanye yang begitu penting dilakukan secara terus menerus sebagai upaya untuk terus mengingatkan masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah,” kata Esti Nurjadin sebagai Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia (YJI).

Puncak peringatan Hari Jantung Sedunia 2019 begitu istimewa ditandai dengan penyelenggaraan kegiatan fun bike di tiga kota, yaitu Jakarta, Palembang, Kendari dan Tanjung Pinang untuk mempromosikan kesehatan jantung dan pembuluh darah melalui olahraga yang dipusatkan di Jakarta dan diberi nama Jakarta Heart Bike 2019.

Kegiatan fun bike ini diselenggarakan pada 29 September 2019 di Jakarta, Kendari dan Palembang, serta 22 September 2019 di Bandung. Dengan menggandeng Trans Media Group sebagai Official Sponsor, Jakarta Heart Bike 2019 akan diselenggarakan sejauh 20 kilometer dan diikuti 1.500 peserta dengan rute yang dimulai dari gedung Trans Media di Jalan Tendean, melintasi Jalan Gatot Subroto menuju Jl. Rasuna Said dan melewati kantor YJI hingga kembali ke gedung Trans Media.

“Jakarta Heart Bike 2019 sebagai puncak peringatan Hari Jantung Sedunia 2019, merupakan sarana yang penting dan menyenangkan untuk mempromosikan gaya hidup sehat untuk mendukung kesehatan jantung dan pembuluh darah melalui olahraga rutin bagi masyarakat. Dan dengan diselenggarakan secara di tiga kota yaitu Jakarta, Palembang dan Tanjung Pinang, menjadikan event ini begitu istimewa dengan harapan pesan tersebut dapat diterima masyarakat lebih luas, di seluruh Indonesia,” beber Ketua Penyelenggara Jakarta Heart Bike 2019, Mela Sabina.

Pada perayaan Hari Jantung Sedunia kali ini, YJI mengadakan rangkaian kegiatan kampanye bertajuk “Road To World Heart Day” bekerja sama dengan Omron Healthcare Indonesia, perusahaan terkemuka yang memproduksi peralatan monitor kesehatan jantung dan alat-alat kesehatan lainnya, sebagai official sponsor World Heart Day 2019.

Rangkaian kegiatan menyambut World Heart Day 2019 diawali dengan peluncuran kampanye I Heart My Heart yang menyasar generasi millenial sebagai calon pemimpin di masa depan agar mereka semakin sadar untuk menjalankan gaya hidup sehat yang mendukung kesehatan jantung dan pembuluh darah sejak dini.

Kampanye tersebut digawangi oleh “Millenial Heart Squad”, para influencer millenial yang peduli dan memiliki komitmen tinggi untuk mengedukasi generasi millenial akan pentingnya menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah. Dimulai dengan kegiatan digital berupa foto challenge bagi generasi millenial, mereka akan diajak untuk posting di sosial media mereka salah satu dari tiga hal positif mengenai gizi, olahraga, dan tidak merokok dengan menyertakan tagar #iheartmyheart dan #sehatitukeren

Selain itu, kegiatan Road to World Heart Day juga meliputi beberapa kegiatan seperti kerjasama dengan dua puluh komunitas olahraga yang terdiri dari 18 komunitas di Jakarta, satu komunitas di Cilegon, Banten dan satu komunitas di Bandung dengan melakukan visit menggunakan mobil I Heart My Heart untuk melakukan serangkaian kegiatan seperti : pemeriksaan kadar CO2, latihan rutin komunitas dan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar dari Agustus hingga dua minggu terakhir sebelum 29 september 2019.

Masih dalam rangkaian kegiatan Road to World Heart Day, YJI berkolaborasi dengan berbagai merchant penyedia makanan sehat dan tempat olahraga yang memiliki visi dan misi yang sama untuk ikut berpartisipasi dalam gerakan I Heart My Heart seperti : Burgreens, Fedwell, Leafwell Catering, Berrywell, Honu, SNCTRY, Serasa, Sana dan Gold’s Gym. Para merchant akan membantu komunikasi dan sosialisasi gerakan I Heart My Heart melalui flyer cetak, yang akan diletakkan di area resto dan sarana olahraga serta konten media sosial.

“Kami menyadari gerakan mengkampanyekan kepedulian akan kesehatan jantung dan pembuluh darah membutuhkan partisipasi semua pihak. Dan sebagai produsen alat kesehatan produk berbasis digital yang mudah dan nyaman digunakan, bebas merkuri serta memberikan keakuratan pengukuran, semangat ini sejalan dengan misi Omron Healthcare Indonesia. Kami sangat bangga dapat turut berpartisipasi mendukung Yayasan Jantung Indonesia dalam upaya mulia ini setiap tahunnya,” tutur Mr. Yoshiaki Nishiyabu, Presiden Direktur PT Omron Healthcare Indonesia.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3298 seconds (0.1#10.140)