Reza Rahadian Terpukul Kehilangan BJ Habibie

Kamis, 12 September 2019 - 09:14 WIB
Reza Rahadian Terpukul Kehilangan BJ Habibie
Reza Rahadian Terpukul Kehilangan BJ Habibie
A A A
JAKARTA - Reza Rahadian tidak bisa menutupi kesedihannya saat tiba di kediaman BJ Habibie di kawasan Patra Kuningan, Jakarta. Bahkan, dia tak mengungkap sepatah kata setelah meninggalkan rumah Presiden ke-3 Indonesia ini.

Terkait kondisi psikis Reza, Christine Hakim yang juga hadir di rumah duka mencoba memberikan penjelasan. Menurutnya, Reza benar-benar kehilangan sosok panutan dalam diri BJ Habibie.

“Figur kebapakan, figur panutan yang membuat Reza Rahadian sangat kehilangan,” kata Christine Hakim, Rabu (11/9/2019).

Seperti diketahui, Reza Rahadian memang sempat bekerja bersama BJ Habibie dalam pembuatan film Habibie dan Ainun.

Sebagai aktor yang memerankan Habibie, Christine menilai kedekatan batin Reza dengan sang bapak pesawat Tanah Air mulai terbangun dari sana.

“Perhatian, komitmennya Pak Habibie terhadap dunia film kan sudah jelas. Bagaimana beliau yang saya tahu sangat peduli, prosesnya itu betul-betul ia ikuti dan berikan kepercayaan dan keyakinan pada produser hingga krunya untuk menyelesaikan filmnya dengan baik,” tuturnya.

Berkaca dari situ, Christine Hakim pun memaklumi kondisi psikis Reza Rahadian saat ini. Terlebih sosok Reza sudah seperti anak sendiri bagi BJ Habibie.

“Saya sudah membayangkan beliau pasti sangat kehilangan. Kalau saya katakan, Ilham dan Thareq kan anak biologis, nah Reza anak ideologisnya pak Habibie. Karena betul-betul sangat melekat itu sosok Pak Habibie sama Reza,” pungkas Christine.

BJ Habibie menghembuskan napas terakhir di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta pada pukul 18.05 WIB di usia 83 tahun akibat degenerasi organ tubuh. Rencananya, jenazah akan dimakamkan di TMP Kalibata, Jakarta, siang nanti.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3894 seconds (0.1#10.140)