Sambut Kedatangan Paus Fransiskus, Habib Ja'far Salut dengan Kesederhanaannya

Kamis, 05 September 2024 - 08:58 WIB
loading...
Sambut Kedatangan Paus...
Habib Jafar turut menyambut hangat kedatangan Pemimpin Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus di Tanah Air. Foto/Instagram Habib Jafar
A A A
JAKARTA - Salah satu tokoh agama Islam Indonesia, Habib Ja'far, turut menyambut hangat kedatangan Pemimpin Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus di Tanah Air. Indahnya toleransi ditunjukkan oleh Habib Ja'far lewat sambutannya kepada Paus Fransiskus.

Melalui unggahan di Instagramnya, Habib Ja'far mengirimkan pesan selamat datang dengan emoticon hati kepada Paus Fransiskus. Melalui unggahan itu pula, Habib Ja'far menyampaikan pesan bijak mengenai pentingnya menjadi tuan rumah yang baik dalam menjamu tamu. Sehingga masyarakat Indonesia harus menunjukkan sikap yang baik sebagai tuan rumah, apa pun agama yang dianutnya, ketika Paus Fransiskus hadir di Tanah Air.

Habib Ja'far pun berpegang teguh terhadap ajaran Nabi dan nenek moyang tentang sikap yang baik sebagai tuan rumah.



"Jadilah tuan rumah yang baik, Begitu nasihat para Nabi dan nenek moyang kita," kata Habib Ja'far, dikutip dari akun Instagramnya @husein_hadar, Kamis (5/9/2024).

Lalu, Habib Jafar juga menyoroti sikap Paus Fransiskus yang dinilai sangat sederhana. Sebagai pemimpin agama sekaligus pemimpin negara, Paus Fransiskus memilih datang ke Indonesia tanpa jet pribadi dan memutuskan bermalam di Wisma Kedutaan Besar (Kedubes) Takhta Suci Vatikan di Jakarta ketimbang hotel mewah.

Alih-alih menggunakan mobil mewah, Paus Fransiskus juga memilih menggunakan mobil Innova Zenix selama kunjungannya di Indonesia sampai 6 September 2024. Gaya hidup sederhana inilah yang mencuri perhatian masyarakat dan tentunya patut dicontoh.

"Dan beliau membawa oleh-oleh yang sangat berharga untuk kita, yaitu kesederhanaan," ujar Habib Ja'far.



Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1734 seconds (0.1#10.140)