6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad

Kamis, 31 Oktober 2019 - 12:45 WIB
6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad
6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad
A A A
JAKARTA - Tak hanya menyehatkan, salad sayur juga merupakan makanan praktis dan mudah dibuat. Selain itu, salad juga memiliki banyak kandungan gizi karena tidak melewati banyak proses sehingga sayuran tidak kehilangan kandungan gizinya.

Namun, tidak semua sayuran cocok diolah menjadi salad. Berikut merupakan sayuran yang cocok untuk dijadikan salad sayur seperti dikutip dari Endeustv.

1. Selada

6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad

Selada merupakan sayuran yang wajib ada dalam berbagai jenis salad sayur. Selada merupakan sayuran yang mudah ditemukan di pasar dan harganya terjangkau. Untuk menyajikan selada dalam salad sayur, Anda cukup mencuci selada hingga bersih dengan air matang lalu mencabik-cabiknya atau memotongnya dengan potongan kasar dengan ukuran yang agak besar.

Jenis selada yang bisa digunakan untuk isian salad sayuran adalah iceberg lettuce, kale, romaine lettuce dan green leaf. Selada green leaf merupakan selada yang paling banyak di jual di pasar tradisional maupun super market.

2. Wortel
6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad

Wortel merupakan sayuran yang kaya akan vitamin A yang sangat bermanfaat untuk kesehatan mata. Selain digunakan untuk membuat sop, wortel bisa diolah menjadi salad sayur supaya bisa lebih suka memakannya. Beberapa makanan Jepang telah menyajikan menu salad bersamaan dengan nasi dan lauk misalnya pada hidangan bento. Wortel memiliki rasa manis sehingga cocok digunakan untuk isian salad.

3. Buncis

6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad

Buncis memiliki warna hijau sehingga cocok untuk menambah kesegaran salad sayur. Cara menyajikan buncis pada salad sayur cukup cuci bersih buncis lalu bersihkan seratnya dengan potong ujung buncis namun jangan sampai putus lalu tarik serat buncis. Lakukan hal yang sama pada ujung buncis yang satunya. Setelah itu potong buncis secara memanjang lalu rebus sebentar. Setelah direbus, cuci kembali buncis menggunakan air matang dingin.

4. Kentang

6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad

Salad sayur bisa digunakan sebagai pengganti makan malam dengan tambahan kentang. Kentang memiliki kandungan karbohidrat sehingga dapat digunakan sebagai pengganti nasi. Kentang juga cocok untuk Anda yang sedang diet karena kentang dapat membuat kenyang lebih lama. Cara menyajikan kentang untuk salad sayur sangat mudah, yaitu cuci kentang hingga bersih lalu potong kentang dalam bentuk dadu dan rebus kentang.

5. Timun
6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad

Timun merupakan salah satu jenis sayuran buah yang banyak digunakan dalam salad. Cuci bersih timun, lalu potong atau serut kasar sesuai selera. Tekstur timun yang renyah dan kandungan air di dalamnya membuat timun terasa sangat segar. Timun yang dapat digunakan untuk salad adalah timun lokal dan timun Jepang atau kyuri.

6. Tomat

6 Sayuran yang Pas untuk Dijadikan Bahan Membuat Salad

Kandungan vitamin C dan likopen yang tinggi dalam tomat membuat sayuran buah yang satu ini sering ditambahkan ke dalam salad. Rasanya yang manis, sedikit asam memperkaya cita rasa salad sayur. Tomat yang dapat digunakan untuk salad adalah tomat merah dan tomat ceri. Potong-potong tomat merah dan campurkan ke salad dalam keadaan segar. Untuk tomat ceri, karena bentuknya yang kecil, campurkan dalam keadaan utuh atau belah 2. Warna tomat yang merah cerah mempercantik penampilan salad, sehingga dapat menggugah selera.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3864 seconds (0.1#10.140)