Serial Titus The Detective Tayangan Edukasi untuk Anak-Anak Besutan MNC Animation

Kamis, 19 September 2024 - 22:20 WIB
loading...
Serial Titus The Detective...
Konferensi pers peluncuran animasi Titus The Detective di iNews Tower, Jakarta Pusat, Kamis (19/9/2024). Foto/MPI/Nurul Amanah
A A A
JAKARTA - Serial Titus The Detective akan segera tayang untuk menemani akhir pekan anak-anak Indonesia. Titus The Detective episode perdana akan tayang pada 22 September 2024 dan berlanjut ke episode-episode berikutnya setiap hari Minggu pukul 09.00 WIB di RCTI.

Masih ingat dengan Titus Mystery of the Enygma? Nah, petualangan trio detektif Titus, Fyra, dan Bobit dalam film tersebut akan berlanjut dalam serial Titus The Detective yang tentu semakin semarak dengan hadirnya berbagai karakter baru dan ide cerita yang sayang untuk dilewatkan.

Executive Chairwoman MNC Group dan CEO MNC Animation Liliana Tanoesoedibjo begitu antusias menyambut penayangan serial yang sarat akan edukasi untuk anak-anak ini. Sebab, berawal dari kisah dalam majalah, perjalanan Titus berlanjut ke film hingga akhirnya tayang di televisi sebagai bentuk nyata bahwa MNC Animation untuk menyuguhkan sesuatu yang berbeda.



MNC Animation menjadi pionir dalam menyajikan serial animasi dengan mengisahkan keseruan petualangan seorang detektif dengan sifat-sifat terpuji dalam dirinya. Titus adalah lambang kegigihan, kejujuran, setia kawan, dan tentunya cerdas. Apalagi seluruh proses kreatif dari serial Titus The Detective dikerjakan oleh orang-orang yang kompeten di bidang animasi tapi asli Indonesia alias lokal punya.

"Serial Kiko dan Titus ini dari majalah Just for Kids. Jadi dari hanya gambar menjadi live di televisi. Kami memproduksi Titus ini udah cukup lama tahun 2021, membuat sesuatu yang sangat langka dan cost-nya sangat tinggi, makanya mungkin banyak orang yang tidak main di animasi," ujar Liliana Tanoesoedibjo dalam konferensi pers Titus The Detective di iNews Tower, Jakarta Pusat, Kamis (19/9/2024).

Liliana Tanoesoedibjo merasa prihatin melihat anak-anak Indonesia kekurangan tontonan yang sarat akan nilai edukasi. Sehingga, Titus The Detective hadir untuk mengajak anak-anak Indonesia ke depannya terus berpikir kreatif dan kritis dalam kehidupan sehari-hari.

"Kalau anak-anak disuguhkan film horor atau yang kurang mendidik itu kasihan sekali. Dengan adanya Titus, sebuah ide cerita yang membangun, memberikan semangat bahwa hidup itu tidak hanya diberi tapi harus punya pemikiran kreatif, mencari sendiri, membentuk sendiri," ujar Liliana.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Its Family Time! Setiap...
Its Family Time! Setiap Hari Ide Shaun Selalu Bikin Peternakan Kacau!
Sahabat Sejati Entong...
Sahabat Sejati Entong dan Memed, Saksikan Petualangan Animasi Entong di MNCTV
Simak, Ini Pesan Liliana...
Simak, Ini Pesan Liliana Tanoesoedibjo untuk Miss Indonesia 2024 Monica Kezia Menuju Miss World 2025
Liliana Tanoesoedibjo...
Liliana Tanoesoedibjo Puji Misi Sosial Monica Kezia, Optimis Tampil Gemilang di Miss World 2025
Liliana Tanoesoedibjo:...
Liliana Tanoesoedibjo: Monica Kezia Siap Tampilkan Indonesia Lewat Tarian dan Kepedulian Sosial di Miss World 2025
Petualangan Seru Titus...
Petualangan Seru Titus dan Kawan-Kawan dalam 'Titus: Mystery of the Enygma'
Its Family Time! Waktunya...
It's Family Time! Waktunya Seru-seruan Bareng Entong si Anak Baik di GTV Setiap Hari!
Titus The Detective...
Titus The Detective Eps The Haunted Island - Minggu 27 April 2025 Jam 07.30 WIB di RCTI
KIKO Season 4 Episode...
KIKO Season 4 Episode Jungle Rumble, Minggu 27 April 2025 Jam 06.15 Pagi di RCTI
Rekomendasi
Harga Emas Hari Ini...
Harga Emas Hari Ini Masih di Bawah Rp2 Juta per Gram, Saatnya Beli?
Marlon Tapales TKO Petinju...
Marlon Tapales TKO Petinju Indonesia, Tunggu Naoya Inoue Naik Kelas, Kembali ke Jalur Gelar
3 Ciri Rumah Terbaik...
3 Ciri Rumah Terbaik Menurut Syariat, Apa Saja?
Berita Terkini
Sinetron Gober Parijs...
Sinetron Gober Parijs Van Java Disambut Meriah, Fans: Ceritanya Relate dengan Kehidupan Nyata
2 menit yang lalu
Seru! Pemain Gober Parijs...
Seru! Pemain Gober Parijs Van Java Nobar Trailer Bersama Fans di Bandung
25 menit yang lalu
5 Sambal Indonesia Masuk...
5 Sambal Indonesia Masuk Daftar Saus Terbaik di Dunia, Buktikan Kehebatan Kuliner Nusantara
3 jam yang lalu
Penjelasan Ending Weak...
Penjelasan Ending Weak Hero Class 2, Apa yang Terjadi setelah Si-eun Melawan Baek-jin?
4 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Bongkar Aib Keluarga Kerajaan Lewat Buku Baru jika Keamanannya Dicabut
5 jam yang lalu
Pangeran William dan...
Pangeran William dan Kate Middleton Tidak Berencana Gulingkan Raja Charles III dari Takhta
5 jam yang lalu
Infografis
Jerman Persiapkan Anak-anak...
Jerman Persiapkan Anak-anak Hadapi Krisis Perang Dunia III
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved