PINTU Incubator Kembali Kirimkan Brand Mode Indonesia ke Première Classe Paris 2024

Rabu, 09 Oktober 2024 - 13:36 WIB
loading...
PINTU Incubator Kembali...
(Foto: dok PINTU Incubator)
A A A
PRANCIS - PINTU Incubator, program bilateral yang dirancang bagi kreatif muda dan UMKM di industri mode Indonesia dan Prancis kembali mengirimkan brand mode Indonesia terkurasi untuk berpartisipasi di pameran mode bergengsi Première Classe Paris 2024, Paris Trade Show yang berlangsung selama Paris Fashion Week.

Melalui upaya ini, PINTU Incubator kembali melanjutkan misinya dalam mendorong talenta-talenta muda berbakat di bidang mode untuk mengembangkan bisnis yang berkelanjutan di pasar internasional, PINTU Incubator di inisiasi oleh JF3, LAKON Indonesia, dan Kedutaan Besar Prancis di Indonesia melalui Institut Français d'Indonésie (IFI), dirancang sebagai platform bilateral yang visioner dan berfungsi untuk memberdayakan kreatif muda dan UMKM di bisnis mode Indonesia dan Prancis.

Inisiatif ini menjembatani keberagaman budaya serta mendorong kolaborasi antara ekosistem fashion lokal dan global. PINTU Incubator telah berhasil membuka peluang bagi puluhan brand atau desainer muda untuk menambah ilmu dan menemukan solusi bagi perkembangan usaha mereka, melalui serangkaian pembimbingan, konsultasi, dan kolaborasi dengan organisasi dan tokoh terkemuka dari Indonesia dan Prancis.

Tak hanya itu, PINTU Incubator juga mendorong pertukaran lintas budaya, sehingga diharapkan dapat melahirkan talenta-talenta mode baru yang memegang nilai-nilai budaya sambil merangkul tren global.

Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Timor Leste dan ASEAN Fabirn Penone menjelaskan, PINTU membentuk aliansi inovatif antara Prancis dan Indonesia pada bidang mode.

"PINTU membentuk aliansi inovatif antara Prancis dan Indonesia di bidang mode. Sejak dimulai pada tahun 2022, program ini telah mendukung lebih dari tiga puluh lima desainer di kedua negara. Untuk edisi ketiga ini, dua puluh desainer dan profesional mode Prancis akan terlibat dalam jadwal yang beragam, termasuk pertemuan bisnis, fashion show, konferensi, kunjungan studio, dan mentoring," tuturnya.

Dia menambahkan, desainer Indonesia yang terpilih akan memamerkan koleksinya.

"Pada akhir pekan ini, desainer-desainer Indonesia akan dipilih untuk memamerkan koleksi mereka di Paris pada September 2024. Program PINTU adalah kesempatan untuk berkolaborasi dengan individu-individu yang bersemangat, bertukar ide, dan menghadapi tantangan dalam mencapai pasar internasional," ujarnya.

PINTU Incubator pada 2024 mencatat sejarah baru dengan melakukan kolaborasi bersama École Duperré Paris, sekolah mode bergengsi di Prancis, yang akan memberikan beasiswa selama 6 bulan kepada partisipan PINTU yang terpilih. Sekolah mode ini setiap tahunnya hanya menerima murid yang sangat terbatas, bahkan untuk siswa dari Perancis sendiri.

Pendiri LAKON Indonesia dan co-inisiator PINTU Incubator Theresia Mareta, menyatakan antusiasmenya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Usia Muda, Karya Mendunia:...
Usia Muda, Karya Mendunia: Brand Fesyen Ini Buktikan Perempuan Bisa Berdaya dan Memberdayakan
Strategi Dapatkan Tiket...
Strategi Dapatkan Tiket Pesawat Murah untuk Liburan Lebih Hemat
5 Jenis Gembok Terbaik...
5 Jenis Gembok Terbaik untuk Keamanan Rumah
5 Rekomendasi Sleeper...
5 Rekomendasi Sleeper Bus Jakarta - Bali untuk Perjalanan Nyaman dan Praktis
Kisah Agustin Ningsih,...
Kisah Agustin Ningsih, Mantan Karyawan yang Kini Sukses Jadi Beauty Creator Berkat Shopee Live
Shopee Hadirkan Kompetisi...
Shopee Hadirkan Kompetisi Liga Shorts YouTube Shopping untuk Pacu Kreativitas Para Kreator
Fitur Barang Gratis...
Fitur Barang Gratis OLX Diminati Pengguna, Selebgram Awkarin Turut Berbagi
Jelang Lebaran Ini,...
Jelang Lebaran Ini, iPhone 16 Sudah Tersedia melalui Official Store di Shopee Mall
KHDJH, Karya Anak Muda...
KHDJH, Karya Anak Muda yang Sukses di Industri Fashion Muslim Bersama Shopee
Rekomendasi
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
Kenapa Kevin Diks Dipanggil...
Kenapa Kevin Diks Dipanggil Mr FCK di FC Copenhagen?
Pramono Anung Ditemani...
Pramono Anung Ditemani Charles Honoris Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
Berita Terkini
Review Weak Hero Class...
Review Weak Hero Class 2, Persahabatan, Trauma, dan Pertarungan di Lorong Sekolah
57 menit yang lalu
Mimpi Masa Kecil Jadi...
Mimpi Masa Kecil Jadi Kenyataan: Inspirasi Titan Tyra Bangun Imperium Secondate sebelum Usia 30
1 jam yang lalu
Viral Rekaman Suara...
Viral Rekaman Suara Pertengkaran Baim Wong dan Paula Verhoeven hingga Berujung Talak
1 jam yang lalu
Saksikan Womens Inspiration...
Saksikan Women's Inspiration Awards 2025: Malam Penghargaan untuk Wanita Inspiratif di Indonesia di iNews
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 222: Kecurigaan Noah Pada Biru
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 124: Tragedi yang Menimpa Emil
3 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved