Saksikan Platinum Original Series Radio di MNCTV

Jum'at, 29 November 2024 - 20:20 WIB
loading...
Saksikan Platinum Original...
MNCTV menghadirkan program dalam platinum original series Vision+, tayang setiap Jumat – Selasa, pukul 22.00 WIB. Foto/ MNC Media
A A A
MNCTV menghadirkan program dalam platinum original series Vision+, dengan berbagai drama series populer di Indonesia yang tayang setiap Jumat – Selasa, pukul 22.00 WIB. MNCTV menayangkan drama series ‘Radio yang ditayangkan pada 2 – 13 Desember 2024, pukul 22.30 WIB.

Series ‘Radio’ menceritakan tentang Seorang pembunuh berantai secara kronologis menceritakan pembunuhannya yang berasal dari bisikan sebuah siaran radio kepada seorang jurnalis investigasi, namun mereka berdua menemukan sebuah rahasia yang lebih mengerikan di balik itu semua.

Berikut sinopsis Radio 2 pada 2 - 13 Desember 2024 :

Episode 1
Laras rela mempertaruhkan karir demi dapat mewawancarai Dhanu hingga akhirnya Dhanu menceritakan pembunuhan pertamanya terhadap lelaki yang telah memperkosa ibunya.

Episode 2
Dhanu bercerita tentang pembunuhan keduanya terhadap Teguh karena menjadi penghalang cintanya pada Hanny.

Episode 3
Dhanu jadi merasa menyesal telah membunuh Teguh karena kematian Teguh membuat Hanny malah jadi bahan olok-olok teman-temannya yang percaya rumor bahwa Teguh menghilang setelah membawa kabur uang sekolah demi kekasihnya.

Episode 4
Dhanu yang merasa terancam oleh Anton jadi membunuh Anton, tapi sesuatu yang tak diduga terjadi. Ibunya terkejut melihat Dhanu memotong tubuh Anton.

Episode 5
Kedatangan Hanny malah membuat Dhanu kecewa ketika Hanny datang bersama Teddy yang diperkenalkan pada Dhanu sebagai pacarnya Hanny.

Episode 6
Dhanu berhasil membunuh Teddy meski sempat dihalangi oleh Hanny. Kedatangan Sari, seorang polisi yang ternyata kakaknya Teddy membuat resah Dhanu hingga Dhanu berniat membunuhnya pula. Sementara di tempat lain, seorang sutradara yang ingin membuat film tentang cerita Dhanu malah ditemukan mati mengenaskan.

Episode 7
Dhanu akhirnya histeris saat dia sadar bahwa dia juga yang telah membunuh Marini dan Hanny. Sementara itu, Bimo berhasil menemukan bukti tentang RADIO itu dari foto-foto peninggalan almarhum ayahnya.

Episode 8
Dhanu akhirnya memutuskan untuk bunuh diri. Sementara itu, Bimo yang menemukan bermacam-macam fakta tentang RADIO, jadi ketakutan sendiri

Jangan lewatkan program terbaru MNCTV dalam platinum original series Vision+, tayang setiap Jumat - Selasa, pukul 22.30 WIB hanya di MNCTV Selalu di Hati.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1384 seconds (0.1#10.140)