Lee Jung Jae Geser Posisi Kim Soo Hyun Jadi Aktor Korea Bayaran Termahal

Kamis, 20 Maret 2025 - 09:40 WIB
loading...
Lee Jung Jae Geser Posisi...
Lee Jung Jae kini resmi menjadi aktor Korea dengan bayaran termahal setelah berhasil menggeser posisi Kim Soo Hyun. Di mana sebelumnya ia memegang rekor. Foto/Soompi
A A A
JAKARTA - Lee Jung Jae kini resmi menjadi aktor Korea dengan bayaran termahal setelah berhasil menggeser posisi Kim Soo Hyun . Di mana sebelumnya ia selama bertahun-tahun memegang rekor sebagai artis dengan honor terbesar per episode.

Kabar ini mencuat setelah sebuah postingan di komunitas online mengungkap daftar aktor Korea dengan bayaran termahal , yang menunjukkan bahwa tren industri drama Korea semakin mengarah pada persaingan ketat di antara para bintang papan atas. Terutama dengan berkembangnya platform OTT yang menawarkan produksi beranggaran besar.

Sebelumnya, Kim Soo Hyun dikenal sebagai aktor Korea dengan bayaran termahal setelah menerima honor sebesar 500 juta KRW atau Rp5,6 miliar per episode untuk perannya dalam drama One Ordinary Day dan sekitar 300 juta KRW atau Rp3,4 miliar untuk Queen of Tears.

Total penghasilannya dari kedua proyek ini dilaporkan mencapai miliaran won, mencerminkan nilai komersialnya sebagai salah satu aktor paling laris di industri hiburan Korea. Namun, dengan meningkatnya investasi pada produksi drama, aktor lain mulai mendapatkan bayaran yang setara atau bahkan lebih tinggi.



Lee Jung Jae Geser Posisi Kim Soo Hyun Jadi Aktor Korea Bayaran Termahal

Foto/Instagram Kim Soo Hyun

Dilansir dari KBIZoom, Kamis (20/3/2025), salah satu nama yang mengejutkan banyak orang adalah Park Hyung Shik, yang memperoleh 500 juta KRW atau Rp5,6 miliar per episode untuk drama Dr. Slump. Pendapatan ini menjadikannya salah satu aktor dengan bayaran termahal dalam produksi lokal.

Selain itu, daftar aktor dengan bayaran termahal juga mencakup Park Bo Gum dan IU, yang dilaporkan memperoleh jumlah yang sama, yakni 500 juta KRW per episode untuk drama Netflix When Life Gives You Tangerines. Choi Min Shik, aktor kawakan yang membintangi drama Casino di Disney+, mendapatkan sekitar 350 juta KRW atau Rp3,9 miliar per episode.

Sementara Song Joong Ki, bintang utama Reborn Rich, memiliki tarif sekitar 300 juta KRW atau Rp3,4 miliar per episode. Angka-angka fantastis ini menunjukkan bagaimana industri drama Korea semakin menghargai bintang-bintang besar untuk menarik perhatian penonton global.

Namun, posisi tertinggi saat ini dipegang oleh Lee Jung Jae, yang dilaporkan menerima honor sebesar 1 miliar KRW atau Rp11 miliar per episode untuk Squid Game Season 2 di Netflix. Dengan angka tersebut, Lee Jung Jae tidak hanya menjadi aktor dengan bayaran termahal di Korea, tetapi juga salah satu yang tertinggi di dunia untuk produksi serial drama.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Berani Jumpa Fans di Taiwan, Dikawal 50 Polisi di Tengah Skandal Kim Sae Ron
4 Skandal Kim Sae Ron,...
4 Skandal Kim Sae Ron, dari Kim Soo Hyun hingga Nyetir saat Mabuk
Tak Terima Foto Syurnya...
Tak Terima Foto Syurnya Disebar Jadi Alasan Kim Soo Hyun Gugat Keluarga Kim Sae Ron
Agensi Kim Soo Hyun...
Agensi Kim Soo Hyun Resmi Ajukan Gugatan Pidana pada Keluarga Kim Sae Ron
Harga Tiket Konser BABYMONSTER...
Harga Tiket Konser BABYMONSTER Resmi Dirilis! Cek Detail dan Kategori di Sini
Terungkap Keberadaan...
Terungkap Keberadaan Kim Soo Hyun di Tengah Kasusnya dengan Kim Sae Ron
Ini Sosok Pria yang...
Ini Sosok Pria yang Diduga Jadi Suami Kim Sae Ron, Bukan Kim Soo Hyun
Rekaman Suara Kim Sae...
Rekaman Suara Kim Sae Ron Nikah dan Aborsi Bikin Netizen Murka, Pengalihan Isu Kim Soo Hyun?
Beredar Rekaman Suara...
Beredar Rekaman Suara Kim Sae Ron, Ketahuan Gugurkan Kandungan
Rekomendasi
Plt Sekjen Perindo AYP:...
Plt Sekjen Perindo AYP: Kontestasi Politik 2024 Pembelajaran untuk Instrospeksi
Israel Ancam Caplok...
Israel Ancam Caplok Gaza, Frustrasi karena Hamas Tak Bebaskan Sandera yang Tersisa
Soroti Isu Pelemahan...
Soroti Isu Pelemahan Kejagung, Pakar: Waspadai RUU KUHAP
Berita Terkini
Angga Yunanda dan Shenina...
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Nikmati Umrah di Akhir Ramadan
34 menit yang lalu
Drama Penculikan Putri...
Drama Penculikan Putri Anne, Indonesia Ikut Disorot
1 jam yang lalu
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Berani Jumpa Fans di Taiwan, Dikawal 50 Polisi di Tengah Skandal Kim Sae Ron
2 jam yang lalu
Meghan Markle Bakal...
Meghan Markle Bakal Tertawa Paling Akhir, Siapkan Podcast usai Acara Masaknya Penuh Kritik
3 jam yang lalu
Merasa Tidak Bersalah,...
Merasa Tidak Bersalah, Pangeran Harry Bangga Cerita Pernah Pakai Narkoba
5 jam yang lalu
Nunung Sempat Nafkahi...
Nunung Sempat Nafkahi 50 Anggota Keluarganya sebelum Sakit, Minta Saudaranya Bisa Mandiri
10 jam yang lalu
Infografis
3 Artis Cantik Korea...
3 Artis Cantik Korea yang Sering Jadi Referensi Operasi Plastik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved