Menikmati Kelezatan MalbiQu di Rumah Saja

Minggu, 03 Mei 2020 - 15:32 WIB
loading...
Menikmati Kelezatan MalbiQu di Rumah Saja
MalbiQu menghadirkan menu malbi dalam kemasan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan makanan siap saji yang khas di tengah imbauan untuk di rumah saja. FOTO/Dok. MalbiQu
A A A
PALEMBANG - Kuliner Nusantara tak akan pernah habis untuk dijelajahi cita rasanya. Indonesia sebagai negara kepulauan dengan suku dan budaya yang berbeda tentu juga memiliki kekayaan kuliner yang melimpah.

Salah satunya ada di Kota Palembang, Sumatera Selatan. Palembang yang terkenal dengan pempeknya mempunyai beragam jenis makanan yang siapapun akan tidak bisa menolak untuk menikmatinya. Sebut saja tekwan, model, celimpungan, laksan, burgo, mie celor, martabak kari, pindang, dan masih banyak lagi.

Di antara kuliner tersebut masih ada malbi. Malbi yang berbahan dasar daging has luar sapi ini biasanya disajikan saat perayaan Idul Fitri atau pernikahan di Kota Palembang.

"Memiliki cita rasa manis, malbi biasanya dihidangkan bersama nasi minyak yang juga merupakan masakan khas Palembang yang telah mengalami proses akulturasi budaya antara India dan Melayu," ujar Owner sekaligus Founder MalbiQu Muhammad Yunus Obay.

Di tengah pandemi COVID-19, muncul ide usaha makanan khas Palembang malbi dalam kemasan yang dinamakan MalbiQu. Menurut Obay, ide ini dikedepankan agar warga dapat menikmati malbi tanpa harus memesan di restoran atau bahkan pergi ke pasar membeli bahan-bahan untuk dibuat sendiri.

MalbiQu dibuat demi memenuhi kebutuhan masyarakat akan makanan siap saji yang khas di tengah imbauan untuk di rumah saja. MalbiQu, lanjut Obay, dimasak berdasarkan resep keluarga. Menggunakan daging has luar dan rempah-rempah terbaik, MalbiQu juga dapat dinikmati dengan nasi putih hangat.

"Sangat cocok untuk makan sahur. Pokoknya siap santap, nggak bikin repot" ujar Obay, yang juga seorang fotografer di Kota Palembang itu.

MalbiQu tersedia dalam tiga kemasan dengan berat isi masing-masing 250 gram, 500 gram, dan 1 kg. Saat ini, produk tersebut tengah mengalami potongan harga. Harga untuk isi 250 gram dari Rp85.000 menjadi Rp75.000. Sementara untuk isi 500 gram dari Rp160.000 menjadi Rp145.000 dan untuk isi 1 kg dari Rp310.000 menjadi Rp290.000.

Meskipun tanpa bahan pengawet, MalbiQu bisa disimpan di mesin pendingin pada suhu -18 derajat celcius dengan syarat kemasan belum dibuka, dan akan bertahan selama tiga bulan jika disimpan pada suhu 0-5 derajat celcius.

Menikmati Kelezatan MalbiQu di Rumah Saja


"Untuk mendapatkan cita rasa terbaik, proses memasak bisa memakan waktu hingga empat jam buat 15-20 kg daging hingga daging, terasa empuk dan bumbu tercampur dengan baik," ujar Obay.

"Untuk pemesanan, dapat menghubungi akun Instagram MalbiQu @MalbiPalembang atau bisa langsung ke 0812-9090-0060. Kami akan antar langsung di hari yang sama pemesanan untuk wilayah Kota Palembang. Sementara untuk wilayah di luar Palembang, kami akan menggunakan jasa pengiriman barang," pungkasnya.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1728 seconds (0.1#10.140)