Roy Ricardo Happy Banget Video Klip ASI Tembus Jutaan Views

Rabu, 28 Oktober 2020 - 02:26 WIB
loading...
Roy Ricardo Happy Banget Video Klip ASI Tembus Jutaan Views
Melalui ASI, Roy Ricardo ingin menyindir cowok-cowok yang memiliki pikiran kotor saat mengakses media sosial. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Sejak kali pertama diperkenalkan pada 7 September 2020, video musik ASI (Asli Susu Indo) dari rapper Roy Ricardo yang diunggah di kanal YouTube Roy Ricardo berhasil menyedot lebih dari 1 juta views.

(Baca juga: Januari 2021, Drake Rilis Album Baru )

Keberhasilan video musik ASI disaksikan jutaan penonton membuat Roy Ricardo sangat senang dan bersyukur. "Puji Tuhan, Halleluyah, ternyata kerja keras tidak membohongi hasil ya," tukas Roy Ricardo kepada media di Jakarta, baru-baru ini.

"Di tengah waktu itu gue syuting video juga banyak kendala, gue juga kerjain dengan tim gue sendiri, dengan melihat 1 juta views, happy banget. Berarti konsep yang gue bikin itu masih cukup menarik buat orang-orang," tutur rapper kelahiran 6 Februari 1989.

Dengan lirik dan video musik ASI yang cukup nakal, Roy Ricardo mencoba menyindir cowok-cowok yang memiliki pikiran kotor ketika melihat foto-foto kaum hawa di media sosial. "Seperti biasa gue kalau menciptakan lagu itu bisa diartikan dalam dua arti, ambigulah," ucapnya.

"Gue ciptakan lagu ASI ini buat nyindir cowok-cowok yang suka nge-zoom (memperbesar) foto-foto cewek di Instagram, di eksplor di Instagram atau media sosial . Tapi gue ngebungkusnya dengan tema susu, bisa juga di situ sekaligus positif-positifnya biar kita minum susu supaya kita sehat," paparnya.

Single ASI sendiri akan menjadi lagu pertama untuk album yang akan segera dirilis Roy Ricardo. Tahun lalu, Roy sempat merilis single Luhalu, dan meluncurkan debut singlenya Semalam Bobo di Mana pada 2014.

(Baca juga: Super Junior Comeback lewat Album ke-10 )

Belum lama ini, Roy Ricardo juga telah menghadirkan video lirik lagu Kami Benci Lawan Arah. Lagu yang juga akan masuk dalam album perdana Roy itu berkisah tentang para pengendara motor yang suka dan kerap melanggar lalu lintas dengan melawan arah.



"Hal ini juga menjadi fenomena di Indonesia, dan sangat mudah ditemukan hampir di mana saja. Roy mencoba hal yang positif dengan lagu hip-hop yang upbeat dengan mengajak semuanya untuk menyimak fenomena ini, dan untuk berhenti melakukan pelanggaran lawan arah," tulis Roy dalam deskripsi video lirik Kami Benci Lawan Arah.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2434 seconds (0.1#10.140)