Warganet Tuding Video Musik StayC Jiplak Miley Cyrus

Selasa, 17 November 2020 - 09:29 WIB
loading...
Warganet Tuding Video Musik StayC Jiplak Miley Cyrus
Netizen menunjukkan bahwa video musik StayC menggunakan tiga fitur utama yakni bola disko, tanaman, dan balon dengan kilauan di lantai. / Foto: Koreaboo
A A A
SEOUL - Video musik girl grup pendatang baru, StayC dituding menjiplak. Warganet Korea Selatan menemukan bahwa video musik berjudul So Bad dari StayC hampir identik dengan video Miley Cyrus.

(Baca juga: Perdebatan Juri Jadi Keseruan Indonesian Idol Special Season )

Netizen menunjukkan bahwa video musik StayC menggunakan tiga fitur utama yakni bola disko, tanaman, dan balon dengan kilauan di lantai. Seperti dilansir Koreaboo, Selasa (17/11), mereka mengklaim bahwa set itu hampir identik dengan Miley.

Dalam video musik Midnight Sky milik Miley Cyrus , motif yang sama terlihat. Selain hewan, keseluruhan tema dan nuansa juga serupa.

Netizen kesal pada produser video musik So Bad karena mereka melakukan plagiarisme. Beberapa di antaranya mengatakan, video musik StayC sama seperti milik Miley Cyrus dan ini merupakan hal yang serius. Karenanya, mereka pun mempertanyakan mengapa StayC memulai debut mereka dengan standar yang seperti ini.



"Ini pada dasarnya set yang sama," tulis seorang warganet Korsel.

"Tidak ada yang berbeda... dari balon hingga kilauan, tanaman dan penerangan serta bola disko..." timpal yang lain.

"Mengapa pendatang baru seperti ini."

Di sisi lain, netizen menunjukkan bahwa video musik So Bad merupakan karya dari Legend Film. Sebelumnya, Legend Film pernah mendapat kecaman karena produksi video musik Oh My God milik (G) I-DLE. Warganet mengklaim bahwa video musik Oh My God mirip dengan Cellophanedari FKA Twig.

Terkait kontroversi ini, Legend Film meminta maaf. Melalui pernyataan resmi yang dirilis di media sosial, mereka mengaku sepenuhnya bertanggung jawab atas plagiarisme ini.

"Sebagai orang yang bertanggung jawab mengawasi video musik, kami terlibat dalam perencanaan, pengarahan, dan seni. Kami sepenuhnya bertanggung jawab atas kontroversi tersebut, atas plagiarisme dan tidak dapat menahan perasaan malu dan hancur," jelas Legend Film dilansir dari Allkpop.

Mereka melanjutkan bahwa tidak berniat menjiplak adegan tersebut. Legend Film juga mengklaim bahwa mereka memutuskan untuk menggunakan alat peraga seperti bola disko, confetti, latar belakang kertas perak, dan pepohonan setelah berkonsultasi dengan produser selama fase produksi.

"Kami tidak bermaksud menjiplak adegan yang dipermasalahkan. Namun, kami mengakui bahwa adegan tersebut adalah kontroversi yang tidak dapat kami hindari," ujar Legend Film seraya menambahkan bahwa alat peraga tersebut sering digunakan dalam video musik yang diproduksi mereka.

(Baca juga: Tips Mudah Mengelola Hipertensi )

Mereka menyelesaikan pernyataan mereka dengan meminta maaf secara langsung tidak hanya kepada Highup Entertainment, anggota StayC, dan anggota staf yang terlibat, tetapi juga kepada penggemar grup dan masyarakat umum.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1085 seconds (0.1#10.140)