Penting! Ini Cara Agar Tangga dan Lorong Rumah Lebih Nyaman

Kamis, 19 November 2020 - 22:36 WIB
loading...
Penting! Ini Cara Agar...
Tangga dan lorong rumah bisa dibuat lebih nyaman agar penghuni semakin betah. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Area peralihan di dalam hunian seperti lorong atau tangga terkadang selalu dilupakan dalam penataannya. Dengan olahan lantai yang cermat, kedua area ini pun dapat tampil lebih optimal. Ketika ada pertanyaan tentang tempat favorit di rumah, sebagian orang akan menjawab kamar tidur atau ruang keluarga sebagai area untuk menghabiskan sebagian besar waktu bersama. Meskipun tangga dan lorong tidak pernah menjadi tempat untuk bersantai, bukan berarti bagian ini lupa dari penataan.

Lorong adalah bagian dari area sirkulasi atau pergerakan manusia yang berfungsi menghubungkan satu ruangan dengan ruang lainnya di dalam hunian . Karena fungsinya hanya untuk dilewati, seringkali faktor estetika tidak menjadi prioritas utama di zona ini. Lorong pun terlalu sering ditampilkan biasa dan apa adanya, sehingga menjadi area membosankan di rumah. Bahkan, tidak jarang lorong menjadi tempat yang menakutkan karena kurangnya cahaya masuk kedalam ruangan ini.

"Lorong selalu menjadi tempat yang menakutkan karena kurangnya cahaya yang masuk ke dalamnya. Idealnya, lorong memiliki lebar minimal 90 cm agar cukup dilewati kursi roda dan dua orang yang berpapasan,"ungkap Desainer Interior, Lea Aziz di Jakarta, Kamis (19/11/2020). (Baca Juga : Ciptakan Interior Abad ke-21 dengan Koleksi Warna Terbaru Jotun, Rediscover )

Dengan memanfaatkan lebar ruangan yang tidak luas, pemilik rumah harus terampil dalam mengolah lorong agar area ini bisa terlihat 'hidup'. Pengolahan pola maupun warna lantai merupakan salah satu kunci utama dalam menata. "Pola bergaris pada parket yang dipasang secara horizontal dapat dimanfaatkan untuk memberi kesan lebih lebar pada lorong,"jelasnya.

Bila Anda ingin menghadirkan pola berjarak seperti spotter di area lantai, sebaiknya pilih motif penutup lantai yang tidak terlalu ramai untuk menghindari kesan sumpek pada lantai. Selain itu, warna terang juga dapat dijadikan pilihan untuk melapisi lantai lorong agar area ini terlihat lebih ceria. Jika bagian lorong sudah terlihat menawan, area tangga juga bisa Anda buat lebih enak dipandang. Tangga memegang peranan penting sebagai area penghubung di rumah bertingkat. Namun, jika terpleset di area ini, cedera yang menanti pun cukup serius bagi manusia. (Baca Juga : Terobosan Inovatif Pameran Daring Building Material dan Interior )

Oleh karena itu, ada baiknya setiap anak tangga bisa dilengkapi stepnosing atau antislip berupa permukaan bergelombang di ujung pijakan. Pertimbangan lain yang tidak kalah penting gunakan tekstur penutup lantai tangga yang digunakan."Jangan menggunakan material yang licin untuk tangga dan juga jangan terlalu kasar karena akan sulit dibersihkan,seperti bisa menggunakan parket dan memberikan sentuhan manis dengan karpet di bagian bordesnya,"ungkapnya.
(ton)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1708 seconds (0.1#10.140)