(Baca juga: Penelitian: Vegetarian Berisiko Lebih Tinggi Alami Patah Tulang )
Sebagaimana mengutip Allkpop, Rabu (25/11), baru-baru ini, agensi memberikan pernyataan resminya kepada berbagai media. "Lee Jong Suk akan membuat penampilan cameo dalam film Witch 2, sutradara Park Hoon-jung," ungkap agensi.
Sebelumnya, Lee Jong-suk bekerja sama dengan sutradara Park Hoon-jung untuk film hitnya, VIP. Saat ini, aktor yang melakukan debut sebagai model pada 2005 itu tengah menjalankan tugas wajib militernya sebagai pekerja layanan publik.
Baca Juga:
Lee Jong-suk diperkirakan akan comeback pada Desember mendatang. Menurut A-Man Entertainment, setelah menyelesaikan wajib militernya , Lee Jong-suk akan melanjutkan akting dan menyapa pemirsa melalui proyek baru.
(Baca juga: Alwiansyah Tampil bersama Syamsir Alam di Sinetron Baru MNCTV )
Sementara itu, Witch 2 karya sutradara Park Hoon-jung merupakan sekuel dari Witch produksi 2018 yang dibintangi Kim Da-mi dan Choi Woo-sik.
(nug)