Transplantasi Ginjal Selena Gomez Dijadikan Guyonan dalam Saved By the Bell, Penggemar Marah Besar

Minggu, 29 November 2020 - 08:53 WIB
loading...
Transplantasi Ginjal...
Selena Gomez. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Nama Selena Gomez dan frasa "respect Selena Gomez" menjadi trending topic di Twitter pada Sabtu (28/11) kemarin. Penyebabnya adalah "gempuran" para penggemar Selena terhadap penyedia layanan streaming Peacock, yang memprotes penayangan reboot serial “Saved By the Bell” lantaran dianggap memperolok diagnosis penyakit lupus dan transplantasi ginjal yang pernah dialami sang artis.

Dalam sebuah adegan di serial terbaru yang diluncurkan Peacock pada Kamis (26/11) lalu itu terdapat dialog di mana dua orang siswa SMA Bayside High sedang membahas soal riwayat kesehatan Selena. Pemeran remaja dalam serial tersebut memperdebatkan siapa yang mendonasikan ginjal pada bintang berusia 28 itu. Apakah Pattie Mallette, ibunda mantan kekasih Selena, Justin Bieber, atau mantan teman baiknya, Demi Lovato?

( )

Dari obrolan tersebut lantas muncul kalimat, "Memangnya Selena Gomez punya ginjal?"

Selena diketahui pernah menjalani operasi transplantasi ginjal pada 2017 setelah didiagnosa mengidap lupus. Teman Selena, aktris Francia Raisa, yang mendonasikan ginjal kepadanya.

Adegan dalam "Saved By the Bell" tersebut langsung mendapat reaksi dari para penggemar Selena. Penggemar meminta sang artis untuk memberikan komentar dan membela diri. Tak sedikit pula yang mendesak agar tayangan pada episode tadi dihapus.

"Aku penasaran, apa sih yang ada di pikiran mereka ketika menulis (dialog) itu, apakah mereka pikir ini lucu? Hormati Selena Gomez," kritik pemilik akun Twitter @btchlena, Sabtu (28/11).

Pemilik akun lain juga bercerita soal bagaimana "guyonan" dalam serial “Saved By the Bell” itu membuat ayahnya menangis lantaran sang nenek wafat gara-gara lupus. “Ini sesuatu yang sangat berdampak pada saya," tulisnya, seperti dikutip dari laman Page Six.

"Siapa yang punya hak untuk berpikir bahwa tidak masalah membuat lelucon soal ini," tulis pengguna Twitter lain, seraya menyisipkan video wawancara Selena dan Rasia yang pernah tayang di NBC terkait operasi transplantasi ginjal sang artis.

"Menggunakan apa yang pernah dialami Selena Gomez untuk hiburan sangatlah tidak sensitif dan salah. Apa yang dialaminya itu nyata dan tidak mudah," tulis yang lain.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ifan Seventeen Tegaskan...
Ifan Seventeen Tegaskan Keseriusannya Pimpin PT PFN: Amanah Besar
Jabat Dirut PT PFN,...
Jabat Dirut PT PFN, Ifan Seventeen Pamer Punya Rumah Produksi Sejak 2019
Ifan Seventeen Jawab...
Ifan Seventeen Jawab Kritikan Jadi Dirut PT PFN: Netizen Tahunya Aku Penyanyi
Ifan Seventeen Buka...
Ifan Seventeen Buka Suara usai Penunjukannya sebagai Dirut PT PFN Dipertanyakan
Kanye West Kecanduan...
Kanye West Kecanduan Gas Tertawa hingga Sulit Mengingat Nama Orang
Deretan Artis Soroti...
Deretan Artis Soroti Ifan Seventeen Jadi Dirut PT PFN: Puncak Komedi!
Perjuangan Nunung Jadi...
Perjuangan Nunung Jadi Tulang Punggung Keluarga, Nafkahi Anak, Cucu, hingga Adik
Hailey Bieber Memulai...
Hailey Bieber Memulai Perang dengan Selena Gomez di Medsos
Angelina Jolie Tuding...
Angelina Jolie Tuding Brad Pitt Sabotase Kariernya di Hollywood
Rekomendasi
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
RUU TNI Dikebut Rampung...
RUU TNI Dikebut Rampung sebelum Lebaran, Ketua Komisi I DPR: Di Politik, Paling Repot Cari Titik Temunya
Trump Dipukul Wajahnya...
Trump Dipukul Wajahnya dengan Mikrofon oleh Reporter, Langsung Beri Tatapan Maut
Berita Terkini
Kim Soo Hyun Diancam...
Kim Soo Hyun Diancam Boikot, Prada Langsung Putus Kontrak
49 menit yang lalu
Pangeran Harry Minta...
Pangeran Harry Minta Maaf pada Raja Charles dan William usai Pertemuan Rahasia
1 jam yang lalu
Cahaya Hati Indonesia...
Cahaya Hati Indonesia Spesial Ramadan Bulan Ramadan Mau ke Surga atau Neraka? Tayang di iNews, Pukul 12.45 WIB
2 jam yang lalu
Dr Richard Lee Tawarkan...
Dr Richard Lee Tawarkan Sarwendah Jadi Mualaf: Log In Aja Dulu
2 jam yang lalu
Sarwendah Penasaran...
Sarwendah Penasaran dr Richard Lee Jadi Mualaf, Banyak Tanya soal Prosesnya
3 jam yang lalu
Ifan Seventeen Tegaskan...
Ifan Seventeen Tegaskan Keseriusannya Pimpin PT PFN: Amanah Besar
4 jam yang lalu
Infografis
Selama Ramadan, Penggunaan...
Selama Ramadan, Penggunaan Bahu Jalan Tol Dalam Kota Dimajukan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved