Boy William Sakit, Daniel Mananta Kembali ke Panggung Idol

Senin, 21 Desember 2020 - 22:17 WIB
loading...
Boy William Sakit, Daniel...
Daniel Mananta kembali ke panggung Indonesian Idol, Senin (21/12) malam. Foto/IG @indonesianidolid
A A A
JAKARTA - Panggung Showcase Indonesian Idol Spesial Seasons 2020 Senin (21/12) malam kembali dimeriahkan oleh host sejak musim ketiga hingga sepuluh, Daniel Mananta . Kembalinya Daniel ke panggung Idol memberi kejutan sekaligus mengobati rasa kangen masyarakat, terutama juri Indonesian Idol, pada pria 39 tahun itu.

"Iya gue kembali ngehost Indonesian Idol, kok bisa tahu?" tanya Daniel melalui pesan singkat kepada SINDOnews sebelum Indonesian Idol on air.

( )

Daniel menegaskan saat ini dirinya hanya menggantikan sementara Boy William yang berhalangan hadir karena sedang sakit. Ketika ditanya kemungkinan akan kembali menjadi host tetap Indonesian Idol, ia kontan menampiknya.

"Gue nggak balik lagi ke Indonesian Idol kok. Cuma 2 minggu ke depan saja karena menggantikan Boy yang lagi sakit," tegas Daniel.

Tak hanya Boy William, juri Judika, Rossa, dan Maia Estianty juga absen di Idol kali ini lantaran sakit. Posisi mereka digantikan Fadly Padi, Kaka Slank, dan Titi DJ.

"Get well soon Boy William, Rossa, Judika, Bunda Maia, semoga lekas sembuh dan kembali bergabung di sini," ujar Daniel.

Sebelumnya, Daniel dalam berbagai kesempatan wawancara kerap berbicara perihal keputusannya mundur dari Indonesian Idol. Menurut Daniel, rencana untuk berhenti dari ajang ini sudah terpikirkan sejak Oktober 2019.

Saat itu host kelahiran Jakarta, 14 Agustus 1981 tersebut merasa hati nuraninya berbicara dan menunjukkan jalan untuk mundur. "Gue lagi ngeliatin gitu, gue ngomong, Tuhan terima kasih ya Tuhan kayak gue udah bisa sampai season 10 di Indonesian Idol, thank you banget, ini berkat banget, dan terima kasih sudah memberikan saya platform ini'," tutur Daniel.

Daniel menilai bahwa saat ini Indonesian Idol memerlukan wajah baru dan regenerasi. "Gue merasa kalau gue terlalu sayang sama Indonesian Idol. Karena gue sayang, maka gue merasa perlu ada regenerasi di Indonesian Idol. Gue rasa ini waktu yang tepat untuk mengganti host yang lebih fresh lagi," katanya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1704 seconds (0.1#10.140)