Buka Babak Wild Card, Penampilan Jemimah dan Sharen Dipuji Juri

Selasa, 22 Desember 2020 - 22:42 WIB
loading...
Buka Babak Wild Card, Penampilan Jemimah dan Sharen Dipuji Juri
Selain Jemimah dan Sharen, terdapat lima kontestan lain yang akan bersaing dalam babak wild card Indonesian Idol Special Season. / Foto: Instagram @indonesianidolid
A A A
Dua kontestan wanita Jemimah dan Sharen mampu membuktikan diri ketika membuka babak Wild Card Indonesian Idol Spesial Season . Ajang pencarian bakat nyanyi ini juga ditayangkan RCTI dari Studio 14 MNC Studio, Kebon Jeruk Jakarta Barat, Selasa (22/12) malam.

(Baca juga: 7 Potret Pelesiran Sandiaga Uno, Menparekraf Baru Pengganti Wishnutama )

Selain Jemimah dan Sharen, terdapat lima kontestan lain yang akan bersaing dalam babak wild card. Mereka berdua bersama lima peserta lainnya yakni Rimar, Femila Sinukaban, Dewanda dan Kelvin Jojo akan bersaing ketat untuk mendapatkan tiket ke babak Final Showcase pekan depan.

Kembali lagi, Jemimah dan Sharen mencoba untuk tidak menyiakan peluang ketika para juri memberi mereka kesempatan kedua untuk lolos ke Final Showcase. Membawakan lagu Billy Joel berjudul New York State Of Mind, karakter dan kontrol suara Jemimah begitu indah, sehingga dia dinilai sukses dan memperoleh 2 standing ovation juri.

Juri Anang Hermansyah menilai bahwa Jemimah begitu menghayati dan mampu menyampaikan pesan lagu ini dengan baik. "Kamu membuka penampilan dengan baik, kemampuan menghayati lagu begitu apik dibawakan di atas panggung, kamu membuka malam ini dengan baik," puji Anang.

Juri lainnya, Elfonda Mekel atau yang dikenal Once juga memberikan penilaian yang hampir sama. Dia merasa Jemimah punya nama unik dan karakter serta kontrol suara yang bagus. "Kamu punya nama yang cukup unik ya, kalau terkenal pasti unik, belum lagi kemampuan karakter dan kontrol suaramu luar biasa yang membuka apik panggung Idol malam ini," kata Once.

Titi DJ, yang duduk di bangku juri, turut memuji penampilan Jemimah.

Sebagaimana Jemimah, Sharen juga tak mau membuang kesempatan ketika tampil melantunkan lagu Bertaut dari Nadin Amizah. Penjiwaan dan pesan yang disampaikan dalam lagu ini sukses membuat juri Fadly menitikkan air mata mengingat sosok ibunya. Bertaut memang memiliki lirik berkisah tentang ibu.

Juri Ari Lasso memuji kemampuan dan keberanian membawakan lagu yang tidak begitu populer di tengah masyarakat. "Aku hargai keberanian dan kemampuan kamu menampilkan lagu yang enggak begitu populer di atas panggung, dan itu jadi salah satu kelebihan yang aku bilang track record yang membuat aku meloloskan kamu saat itu," kata Ari Lasso.

(Baca juga: Aktor Veteran Korea Kim Byung Choon Positif Covid-19 )

Ikuti dan dukung terus jagoan kalian agar bisa terus lanjut ke babak selanjutnya dengan melakukan vote di aplikasi RCTI+ dan si Cepat. Selain di layar kaca, Indonesian Idol Special Season juga bisa disaksikan di aplikasi RCTI+ dan rctiplus.com.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1832 seconds (0.1#10.140)