5 Alternatif Pengganti Ketupat untuk Menemani Opor Saat Lebaran

Minggu, 24 Mei 2020 - 09:30 WIB
loading...
5 Alternatif Pengganti...
Lebaran identik dengan ketupat yang dijadikan pengganti nasi, untuk dikonsumsi bersama opor, semur, dan sayuran. Namun, ketupat bisa diganti alternatif lain. (Pinterest)
A A A
Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran sudah tiba. Satu hal yang tidak pernah terlewat menjadi bagian dari kehangatan momen ini adalah menikmati hidangan.

Lebaran selalu identik dengan ketupat. Makanan berbahan dasar beras yang dibungkus menggunakan anyaman daun kelapa yang masih muda ini seolah selalu berada dalam daftar wajib menu yang disajikan pada hari kemenangan ini.

Ketupat biasanya dijadikan pengganti nasi, untuk dikonsumsi bersama opor, semur, dan sayuran. Namun, Anda bisa mengganti ketupat dengan alternatif lain. Bagi yang belum menentukan pilihan, Endeus punya beberapa hidangan pengganti ketupat. Berikut ulasannya.

1. Lontong
Sebagian besar masyarakat pasti sudah tidak asing lagi dengan makanan berbahan dasar nasi ini. Biasanya lontong tersaji bersama dengan sate, opor ayam, atau sayur. Selain lauk-pauk tersebut, lontong juga cocok dikombinasikan dengan sate klopo.

2. Lemang, Sumatera
Meski membutuhkan proses yang lumayan menyita, cita rasa lemang yang gurih dan kaya rasa memang terbukti dapat memanjakan lidah sebagian orang. Tidak hanya nikmat disajikan dengan hidangan gurih, lemang juga cocok disantap dengan pendamping tapai. Hidangan berbahan dasar beras ketan khas Sumatera ini tergolong dalam masakan yang memerlukan kesabaran dalam membuatnya.

3. Sekubal, Lampung
Sajian hari lebaran yang akrab dengan masyarakat Lampung ini dibuat dari beras ketan yang dibalut dengan daun pisang lalu dikukus. Terbayang aroma dan rasa gurihnya jika dipadukan dengan rendang atau opor. Sekubal kerap dihidangkan di acara-acara besar seperti perkawinan, khitanan, dan begawi adat.

4. Buras, Makassar
Makanan yang bentuknya menyerupai lontong ini berasal dari Makassar. Burasa telah menghangatkan suasana Idul Fitri keluarga di Sulawesi Selatan sejak dahulu. Hidangan ini memiliki rasa yang unik karena beras yang digunakan sebagai bahan bakunya dimasak dengan santan terlebih dahulu sebelum dibungkus menggunakan daun pisang. Burasa cocok dihidangkan saat Lebaran bersama dengan coto Makassar.

5. Pali-Pali, Ternate
Berasal dari Ternate, rasa makanan ini memang tidak berbeda jauh dengan lontong ataupun ketupat. Yang berbeda hanyalah daun pembungkusnya, yakni menggunakan daun lontar. Sajian yang dianggap sakral dan muncul saat acara-acara khusus kesultanan ini, biasa disantap dengan makanan pendamping gohu ikan atau makanan khas Ternate lainnya.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rayakan Lebaran 2025,...
Rayakan Lebaran 2025, Komunitas Honor of Kings Tebar Kebaikan
6 Penyakit yang Sering...
6 Penyakit yang Sering Kambuh setelah Lebaran, Kenali Gejalanya
Lebaran Ayu Ting Ting...
Lebaran Ayu Ting Ting Tak Sama Lagi, Ini Sosok yang Dirindukan
Ikang Fawzi Gelar Open...
Ikang Fawzi Gelar Open House Agar Tak Kesepian Rayakan Lebaran Tanpa Marissa Haque
Lebaran 2025, Ayu Ting...
Lebaran 2025, Ayu Ting Ting Bersyukur Pekerjaan Lancar dan Rezeki Berlimpah
Titiek Puspa Jalani...
Titiek Puspa Jalani Lebaran di ICU, Masih Pemulihan usai Operasi Pecah Pembuluh Darah
8 Cara Cegah Asam Urat...
8 Cara Cegah Asam Urat dan Kolesterol Tinggi Kambuh saat Lebaran, Jangan Kalap Makan!
Tradisi Unik Lebaran...
Tradisi Unik Lebaran di Dunia, Wanita India Beli Perhiasan Baru
Rekomendasi 4 Film Bertema...
Rekomendasi 4 Film Bertema Keluarga yang Bikin Lebaran Lebih Hangat dan Bermakna
Rekomendasi
Prediksi Daftar 23 Pemain...
Prediksi Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia, Lawan China dan Jepang
Bocah 8 Tahun Terseret...
Bocah 8 Tahun Terseret Ombak Pantai Tiram Padang Pariaman
Pemuda Gunung Putri...
Pemuda Gunung Putri Bogor Terseret Ombak Pantai Goa Langir Sawarna
Berita Terkini
Melinda Kenang Momen...
Melinda Kenang Momen Menegangkan saat Mengungkap Ingin Bercerai dari Bill Gates
14 menit yang lalu
Bunda Corla Sebut Ruben...
Bunda Corla Sebut Ruben Onsu seperti Bayi Baru Lahir setelah Mualaf: Suci Tanpa Dosa
44 menit yang lalu
Dewi Yull Bagikan Jadwal...
Dewi Yull Bagikan Jadwal Pemakaman Jenazah Ray Sahetapy
7 jam yang lalu
Penampakan Pantai Batukaras...
Penampakan Pantai Batukaras Pangandaran Diserbu Wisatawan saat Libur Lebaran
8 jam yang lalu
BCL Alami Gangguan Kecemasan...
BCL Alami Gangguan Kecemasan hingga Rutin Konsultasi
9 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 264: Galang Masih Sadar, Ajeng Was-was
10 jam yang lalu
Infografis
Antisipasi NATO, Putin...
Antisipasi NATO, Putin Panggil 160.000 Pemuda untuk Wajib Militer
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved