Momen Kocak Karakter Drakor Cemburu, dari Park Seo-Joon hingga Cha Eun-Woo

Jum'at, 24 September 2021 - 17:01 WIB
loading...
Momen Kocak Karakter...
Cha Eun-woo dalam drama True Beauty sering menunjukkan rasa cemburunya secara berlebihan. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Dalam drama Korea , para pemeran utama pria kadang dilanda cemburu berat yang membuat mereka melakukan hal-hal konyol yang menggelikan.

Meskipun mereka sering digambarkan bersikap dingin dan cuek, beberapa karakter utama pria ini langsung berubah menjadi remaja puber yang kekanakan saat cemburu . Berikut enam momen yang berhasil terekam.

1. EKSPRESI PEMAIN SINETRON ALA PARK SEO-JOON - "WHAT'S WRONG WITH SECRETARY KIM?"

Momen Kocak Karakter Drakor Cemburu, dari Park Seo-Joon hingga Cha Eun-Woo


Foto: tvN

Wakil CEO Lee Young-joon (Park Seo-Joon) sering membuat gelak tawa penonton dengan aksinya saat cemburu. Pura-pura acuh tak acuh, Lee Young-joon akan mengeluarkan tatapan mata agak melotot dan wajah yang diangkat sedikit - mirip seperti tokoh antagonis dalam sinetron - saat melihat Sekretaris Kim (Park Min-young) didekati oleh rekan kerja yang lain. Pernah saking cemburunya, dia sampai jatuh dan dengkulnya bengkak.

Baca Juga: Park Seo-Joon jadi Bahan Meme Kocak, Bikin Penggemar Makin Halu


2. PARK HYUNG-SIK MARAH-MARAH - "STRONG WOMAN DO BONG-SOON"

Momen Kocak Karakter Drakor Cemburu, dari Park Seo-Joon hingga Cha Eun-Woo

Foto: JTCC

Kembar dengan rekan CEO-nya Lee Young-joon, CEO Ahn Min-hyuk (Park Hyung-sik) juga mengundang reaksi gemas dari penonton. Berbeda dengan Lee Young-joon yang cemburu dengan matanya, Ahn-Minhyuk akan lebih pemarah dibanding Do Bong-soon (Park Bo-young).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.8023 seconds (0.1#10.24)