Teori 'Squid Game': Gi-Hun dan Il-Nam Punya Hubungan Darah, Ini Alasannya

Senin, 27 September 2021 - 11:05 WIB
loading...
Teori Squid Game: Gi-Hun...
Karakter Il-nam dan Gi-hun diyakini beberapa penggemar Squid Game punya ikatan darah. Foto/Netflix
A A A
JAKARTA - Dua karakter penting dalam serial " Squid Game " diduga penonton bukan hanya sekadar punya hubungan sebagai peserta, tapi lebih dekat dari itu.

Sebelum berlanjut, tulisan ini mengandung spoiler. Jadi buat kamu yang belum kelar menonton serial Korea ini dan tidak mau kena bocoran cerita, sebaiknya berhenti membaca sampai di sini.

Setelah selesainya season pertama "Squid Game", para penggemar langsung melahirkan teori-teori, termasuk teori mengejutkan tentang dua karakter penting; Gi-hun (Lee Jung-Jae) dan Il-Nam (Oh Young Soo). Penggemar menduga, keduanya punya hubungan darah ayah dan anak.

Meski mengejutkan, tapi mereka yang mengajukan teori ini punya beberapa alasan yang cukup kuat. Berikut ulasannya.

1. NOMOR PESERTA MEREKA

Teori 'Squid Game': Gi-Hun dan Il-Nam Punya Hubungan Darah, Ini Alasannya

Foto: Netflix

Il-nam adalah peserta pertama (001) dalam kompetisi ini, sedangkan Gi-hun adalah peserta paling akhir (456). Mengutip Kbizoom, penggemar menduga pengaturan angka ini bukan asal saja, tapi bagian dari petunjuk awal tentang hubungan keduanya, menganalogikan tentang "awal" dan "akhir" yang saling terkait.

2. MINUMAN YANG TIDAK DISUKAI GI-HUN

Teori 'Squid Game': Gi-Hun dan Il-Nam Punya Hubungan Darah, Ini Alasannya

Foto: Netflix

Dalam episode ke-3, para pemain diberikan sarapan roti dan susu. Gi-hun lantas mengatakan bahwa dia alergi susu, dan hanya bisa minum susu cokelat.

Il-nam yang mendengar perkataan Gi-hun lantas berkomentar bahwa saat masih kecil, dia pasti sering dipukuli ayahnya karena Il-nam juga sering melakukan hal tersebut kepada anaknya.

Baca Juga: 6 Hal yang Terasa Ganjil dari Jalan Cerita 'Squid Game'

3. CERITA MASA LALU DI LATAR GANG

Teori 'Squid Game': Gi-Hun dan Il-Nam Punya Hubungan Darah, Ini Alasannya

Foto: Netflix

Dalam episode enam, Gi-hun dan Il-nam harus beradu main gundu dengan latar gang pemukiman yang sempit. Il-nam lalu mengatakan bahwa gang tersebut sangat mirip dengan gang rumah yang pernah dia tinggali.

Gi-hun lalu menimpali, bahwa gang yang sama juga mengingatkannya pada rumah masa kecilnya. Ini bisa dibilang argumen yang kuat untuk mendukung teori bahwa keduanya punya hubungan darah. Bisa jadi, Il-nam tahu bahwa dia adalah ayah Gi-hun, atau keduanya sama sekali tak mengetahui hal tersebut.

4. GI-HUN SUDAH DIPERSIAPKAN UNTUK MENJADI PEMENANG

Teori 'Squid Game': Gi-Hun dan Il-Nam Punya Hubungan Darah, Ini Alasannya

Foto: Netflix

Ada beberapa argumen yang diungkap para penggemar untuk bagian ini. Pertama, angka 456 di jaketnya, selain menunjukkan nomor pesertanya, juga adalah jumlah uang yang dimenangkan pada akhir kompetisi, yaitu 45,6 miliar won.

Kedua, kemenangan Gi-hun adalah bagian dari usaha menjadikannya seorang Front Man. Seperti diketahui, Front Man pertama adalah In-ho (Lee Byung-hun) yang juga pemenang dari kompetisi sebelumnya.

Dalam episode final, kita melihat bahwa Gi-hun memutuskan untuk kembali ikut bermain dalam survival game itu. Namun kita belum tahu apakah dia ingin bertarung atau menumbangkan organisasi tersebut. Namun bukan tidak mungkin, Gi-hun malah akan ditawarkan untuk posisi Front Man alias menjadi bagian dari organisasi yang ditentangnya itu.

Baca Juga: Nama Jennie BLACKPINK Ternyata Terinspirasi Aktor 'Squid Game'

Apakah teori-teori ini benar? Tentunya, kita masih harus sabar menunggu karena hingga saat ini, belum ada konfirmasi dari Netflix untuk pembuatan season kedua.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Review Weak Hero Class...
Review Weak Hero Class 2, Persahabatan, Trauma, dan Pertarungan di Lorong Sekolah
Sinopsis dan Daftar...
Sinopsis dan Daftar Pemain Weak Hero Class 2 yang Tayang Hari Ini
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
Sinopsis The Haunted...
Sinopsis The Haunted Palace, Drama Korea Fantasi dengan Nuansa Supranatural
Sinopsis Heavenly Ever...
Sinopsis Heavenly Ever After, Kisah Cinta Abadi yang Dipertemukan Kembali di Surga
6 Drama Korea Komedi...
6 Drama Korea Komedi Romantis dengan Rating Tinggi, Bikin Baper dan Ngakak
Penjelasan Ending The...
Penjelasan Ending The Art Negotiation, Masa Depan Sanin Group Masih Menggantung
Penjelasan Ending The...
Penjelasan Ending The White Lotus Season 3, Kematian Mengejutkan dan Rahasia Besar Terungkap
Penjelasan Ending Karma...
Penjelasan Ending Karma dan Peluang Hadirnya Season 2
Rekomendasi
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
Berita Terkini
7 Perubahan dalam Tubuh...
7 Perubahan dalam Tubuh setelah Berhenti Konsumsi Gula 14 Hari
6 jam yang lalu
Review Weak Hero Class...
Review Weak Hero Class 2, Persahabatan, Trauma, dan Pertarungan di Lorong Sekolah
7 jam yang lalu
Mimpi Masa Kecil Jadi...
Mimpi Masa Kecil Jadi Kenyataan: Inspirasi Titan Tyra Bangun Imperium Secondate sebelum Usia 30
7 jam yang lalu
Viral Rekaman Suara...
Viral Rekaman Suara Pertengkaran Baim Wong dan Paula Verhoeven hingga Berujung Talak
8 jam yang lalu
Saksikan Womens Inspiration...
Saksikan Women's Inspiration Awards 2025: Malam Penghargaan untuk Wanita Inspiratif di Indonesia di iNews
8 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 222: Kecurigaan Noah Pada Biru
9 jam yang lalu
Infografis
Dokumen CIA Prediksi...
Dokumen CIA Prediksi Siapa Pemenang Perang India dan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved