Rachel Vennya Bisa Bawa Anak Naik Pesawat ke Bali, Ini Penjelasannya!

Senin, 18 Oktober 2021 - 17:45 WIB
loading...
Rachel Vennya Bisa Bawa...
Rachel Vennya Bisa Bawa Anak Naik Pesawat ke Bali, Ini Penjelasannya! Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Rachel Vennya akhirnya buka suara tentang dirinya bisa membawa anak di bawah umur naik pesawat untuk liburan ke Bali karena kerjasama salah satu travel agent.

Hal itu disampaikan Rachel di Channel Youtube Boy William yang dikutip, Senin (18/10/2021). Ia mengakui beberapa waktu lalu sempat mengadakan pesta ulang tahun di Bali.

Kedua anaknya, Xabiru dan Chava juga terlihat hadir dalam pesta tersebut. Rachel menjawab perihal dirinya bisa membawa Xabiru dan Chava ke Bali padahal hingga saat ini anak-anak tidak boleh bepergian menggunakan pesawat.

Rachel mengatakan dirinya bisa sampai membawa Xabiru dan Chava ikut bersamanya ke Bali bukanlah karena keistimewaannya sebagai selebritis. Ia lalu menuturkan alasan dibalik itu.



"Itu juga bukan privilege aku. Orang mungkin liat aku berbuat curang tapi aku bisa bawa anak aku karena tanggal 26 September itu aku emang ada kerjasama dengan suatu travel agent untuk Youtube dimana aku bawa seluruh keluarga aku" Kata Rachel kepada Boy

Atas pekerjaan itu lah Rachel akhirnya mendapatkan surat izin tugas untuk memboyong keluarganya ke Bali.

"Disitu akhirnya mendapatkan surat tugas dari travel agent tersebut bahwa izin untuk flight bersama anak-anak aku. Dan itu disetujui sama maskapai" kata Rachel.

Rachel kemudian menjelaskan mengenai izin tugas yang membuat Rachel bisa membawa anak-anaknya ke Bali.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2297 seconds (0.1#10.140)