Ria Ricis dan Teuku Ryan Gelar Pengajian, Oki Setiana Dewi Ingat Pesan Mendiang Ayah

Jum'at, 05 November 2021 - 15:01 WIB
loading...
Ria Ricis dan Teuku...
Oki Setiana Dewi mengingat pesan mendiang ayahnya, Suliyanto di pengajian Ria Ricis dan Teuku Ryan yang digelar di Hotel Intercontinental Pondok Indah. Foto/Instagram Oki Setiana Dewi.
A A A
JAKARTA - Oki Setiana Dewi mengingat pesan mendiang ayahnya, Suliyanto di pengajian sang adik, Ria Ricis dan Teuku Ryan yang digelar di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan hari ini, Jumat (5/11/2021).

Oki terlihat tak kuasa menahan air mata. Ia mengaku terharu bila membicarakan sosok ayahnya. Hal ini disampaikan langsung pada acara Halaqal Cinta Ricis-Ryan yang ditayangkan secara langsung di MNCTV.

"Ayah kami berpesan Ria perlu pendamping yang bisa menjaganya karena kami kakak-kakaknya cukup sibuk dengan keluarga kami juga," kata Oki Setiana Dewi.


Lima bulan kepergian sang ayah, Oki mengaku masih berat. Meski demikian ia tak ingin terlalu larut dalam kesedihannya. Oki juga menuturkan tak lama lagi mimpi almarhum ayahandanya akan terwujud.

Diketahui, dalam wasiatnya, sang ayah tak sabar menanti putri bungsungnya menikah. Kehadiran Ryan dikehidupan Ricia juga disyukuri oleh istri Ory Vitrio ini.

"Satu bulan setelah papa tiada, baru laki-laki itu datang, tentu, saya minta maaf karena kalau bicara tentang ayah kami saya selalu bergetar. Tapi Insya Allah wasiat papa, pesan papa, akan terlaksana. Insya Allah Ricis akan menikah," pungkasnya.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2323 seconds (0.1#10.140)