10 Karakter Cowok Paling Keren di Serial Anime

Selasa, 07 Desember 2021 - 23:56 WIB
loading...
10 Karakter Cowok Paling...
Julukan keren itu tidak bisa dipelajari, tapi diraih. Sejumlah karakter cowok di serial ini mendapatkan julukan paling keren karena sikapnya yang tenang. (Foto: Otakukart)
A A A
Sebagian besar karakter anime bekerja tanpa lelah untuk meningkatkan keterampilan dan kekuatan mereka. Mereka menempatkan diri mereka dalam pelatihan keras untuk melampaui batasan mereka dan mengatasi musuh-musuhnya. Ini adalah tugas berat. Tapi, mereka yang tidak menyerah mengalami pertumbuhan luar biasa.

Tapi, kekerenan bukan sesuatu yang bisa dipelajari. Seseorang bisa mendapatkannya atau tidak. Yang membuat seseorang keren itu bisa bermacam-macam. Tapi, sebagian besar karakter yang disukai adalah yang tenang dalam menghadapi apa pun.

Karakter-karakter ini menonjol karena individualitasnya dan menuntut perhatian ketika mereka tampil di layar. Sering kali mereka adalah favorit penggemar dengan pengikut yang berdedikasi dan signifikan. Siapa saja karakter cowok terkeren di serial anime? Berikut ulasannya!



10. Levi Ackerman — Attack on Titan
10 Karakter Cowok Paling Keren di Serial Anime

Meski hidup di dunia di mana manusia diburu monster humanoid raksasa bernama Titan, Levi sepertinya tidak pernah berbelit-belit. Sebagai seorang pandu, dia bertanggung jawab atas kemajuan umat manusia. Dia berulang kali berhadapan dengan Titan dan menggoda kematian. Tapi, tidak satu pun yang sepertinya mengganggunya karena dia tetap tenang dan keren ketika kalah jumlah dan terlihat tidak bisa menandingi. Sebagian kekerenannya berasal dari kekuatannya yang besar. Di Attack on Titan, mudah saja untuk tetap santai ketika bisa dengan mudah melumpuhkan puluhan Titan sendirian.

9. Killua Zoldyck — Hunter X Hunter
10 Karakter Cowok Paling Keren di Serial Anime

Killua lahir di keluarga pembunuh bayaran dan diakui sebagai orang dengan potensi tak terbatas. Sepanjang perjalanannya dengan Gon, Killua unggul dalam mempelajari Nen dan menyempurnakan hasta karyanya. Gurunya, Wing, mengklaim kalau bakatnya hanya ditemukan di satu di tiap 10 juta orang. Killua punya sikap tenang dan santai yang tidak pas dengan usianya. Dia sering menyingkirkan emosinya dan memformulasikan rencana dari titik pragmatis. Banyak kemenangan Killua yang memerlukan sedikit usaha dan pemburu muda itu mengalahkan musuhnya dengan kedua tangan masih di kantong celananya.

8. Itachi Uchiha — Naruto

Itachi adalah shinoni yang berbeda dari lainnya. Waktu layarnya terbatas tapi tetap diingat. Pertarungan Itachi juga lebih berfokus pada dialog ketimbang pertempuran sesungguhnya. Dengan kearifan yang tidak lumrah bagi orang yang begitu muda, Itachi membuat musuhnya merefleksikan diri dan motivasinya. Itachi punya skillset unik dan genjutsu sempurnanya berarti sebagian besar pertarungannya terjadi di dalam pikiran. Momen keren terjadi ketika pertarungannya dengan Sasuke. Sasuke yakin telah membunuh Itachi dan kemudian tahu kalau Itachi duduk di singgasananya. Ini mengungkapkan kalau Sasuke telah tertipu.

7. Sukuna — Jujutsu Kaisen
10 Karakter Cowok Paling Keren di Serial Anime

Sukuna adalah perwujudan fisik kejahatan dan berniat membantai siapa saja. Jadi, sulit untuk mengakui kalau Raja Kutukan ini punya aura keren yang membuatnya menjadi karakter menarik. Selain kekuatan unggulnya, yang membuat Sukuna begitu menarik adalah keberadaannya. Meski menjadi kutukan, Sukuna tidak menyekutukan dirinya dengan mereka. Dia sepertinya hanya tertarik untuk bersenang-senang dan menyebabkan kekacauan. Dia adalah enigma tidak setia yang menuntut perhatian kapan pun dia muncul. Sukuna tidak mendengarkan siapa pun dan itulah yang membuatnya keren.

6. Mikey — Tokyo Revengers
10 Karakter Cowok Paling Keren di Serial Anime

Pemimpin Tokyo Manji Gang ini punya reputasi yang membuatnya dijuluki Iron Mikey. Kemampuan tarung Mikey membantunya naik peringkat dan dihormati di antara banyak geng di Tokyo. Tapi, kepemimpinan dan kepribadian uniknyalah yang membuatnya begitu keren. Mikey tak terlalu argonan di antara pemimpin pemimpin geng lain dan tetap menjadi anak dengan kasih sayang yang sangat loyal pada orang yang dia cintai. Persahabatannya dengan Draken dan Baji membuktikan kalau pemimpin geng bisa baik meski ada di dunia yang kejam.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Eiichiro Oda Goda Penggemar...
Eiichiro Oda Goda Penggemar One Piece lewat Buah Iblis
Spoiler Boruto Two Blue...
Spoiler Boruto Two Blue Vortex Chapter 20, Rilis di Jepang 19 Maret 2025
Its Family Time! Babak...
Its Family Time! Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha, Jangan Lewatkan!
Vegeta Bakal Mati di...
Vegeta Bakal Mati di Akhir Dragon Ball, Kalah Lawan Black Frieza
Film Gundam Live-Action...
Film Gundam Live-Action Rilis Poster Perdana, Ceritanya Ikuti Alur Anime Klasik 1979
Spesial untuk Anime...
Spesial untuk Anime Lovers! Full Aksi Sihir yang Epik, GTV Hadirkan Black Clover Temani Family Time!
Film Jujutsu Kaisen...
Film Jujutsu Kaisen Tayang 2025, Masa Depan Anime Menggunakan Visual Sekuel Culling Game
5 Karakter Terkuat Anime...
5 Karakter Terkuat Anime Dandadan, Nomor 1 Tangkap Seluruh Pasukan Kur
Rekomendasi
Jelang Lebaran, Kemenko...
Jelang Lebaran, Kemenko Polkam Pastikan Distribusi Logistik di Jawa Barat Aman
Kemenag: Secara Hisab...
Kemenag: Secara Hisab 1 Syawal 1446 H Jatuh Pada 31 Maret 2025
Pemerintah Tetapkan...
Pemerintah Tetapkan Lebaran 2025 Senin 31 Maret
Berita Terkini
Penjelasan Ending When...
Penjelasan Ending When Life Gives You Tangerines dan Kemungkinan Season 2
25 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 187: Tekad Biru Laporkan Vernie ke Polisi
1 jam yang lalu
Wisuda Akbar Hafiz Indonesia...
Wisuda Akbar Hafiz Indonesia 2025: Generasi Qur'ani Menginspirasi Melalui Ketekunan dan Keberanian
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 261: Langkah Ekstrim Ajeng & Kejutan Bagi Yasmin-Romeo
3 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Romansa...
Sinopsis Sinetron Romansa Kampung Dangdut Eps 30: Ketegangan Raka dan Galuh
3 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 96: Fakta yang Diketahui Lingga
4 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved