Beredar Video Natasha Wilona Ucap Dua Kalimat Syahadat, Sudah Mualaf?

Kamis, 10 Februari 2022 - 10:42 WIB
loading...
Beredar Video Natasha...
Natasha Wilona dikabarkan telah menjadi seorang mualaf. Kabar tersebut mencuat setelah muncul cuplikan video di akun YouTube. Foto/Instagram Natasha Wilona
A A A
JAKARTA - Natasha Wilona dikabarkan telah menjadi seorang mualaf. Kabar tersebut mencuat setelah muncul cuplikan video di akun YouTube Kesya Official dengan judul Berucap Dua Kalimat Syahadat, Akhirnya Natasha Wilona Resmi Jadi Mualaf, Fans Ikut Bahagia.

Bukan hanya itu, dalam thumbnail video mantan kekasih Verrell Bramasta ini terlihat menggunakan mukena sembari memegang mikrofon. Bahkan terlihat pula beberapa jamaah di belakang yang memandang ke arahnya.



Video yang telah ditonton oleh lebih dari 800 ribu orang tersebut membuat gadis 23 tahun ini akhirnya buka suara. Ia menyebut bahwa video itu sengaja dibuat demi menaikkan jumlah penonton.

"Iya. Jadi aku juga sudah sempat lihat link videonya yang ada di YouTube. Itu kayaknya editan mungkin dari fans, atau orang yang mau bikin konten di YouTube channel itu," kata Wilona, dikutip dari tayangan Youtube Starpro Indonesia, Kamis (10/2/2022).





Tak hanya itu, Wilona juga menegaskan bahwa dirinya masih memegang teguh agama yang dianutnya, bukan berpindah agama seperti yang tertulis dalam judul video tersebut.

"Biasalah kabar hoaks kayak gitu pasti ada aja. Namanya fans mungkin ya atau content creator ada yang sudah kehabisan bahan, jadi bikin konten kayak gitu," katanya.

Bintang film Nini Thowok ini terlihat tak mau ambil pusing dengan kemunculan video tersebut. Terlebih saat melihat video itu, dirinya hanya mendapati cuplikan video yang diedit.

Lewat berita hoaks yang beredar, pemenang Aktris Terfavorit Panasonic Gobel Awards 2018 ini mengimbau agar masyarakat lebih pandai untuk mencerna informasi. Ia pun berharap masyarakat berhenti menelan mentah-mentah sebuah pemberitaan tanpa mengetahui kebenarannya.

"Iya (hoaks), lagian kalau diperhatiin benar-benar juga di video yang diposting itu nggak ada video aku yang real gitu lho. Itu lebih kayak video cuplikan atau yang diedit-edit," ujar Wilona.

"Jadi lebih baik buat orang-orang di luar sana sebelum kita menerima sebuah informasi terutama dari internet atau dari social media, kita harus filter lagi, pastiin lagi jangan kita telan bulat-bulat," pungkasnya.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ruben Onsu Sudah Hafal...
Ruben Onsu Sudah Hafal Surat Pendek dan Lancar Salat usai Mualaf
Ini Wanita yang Buat...
Ini Wanita yang Buat Ruben Onsu Yakin Jadi Mualaf dan Masuk Islam
Ruben Onsu Jadi Mualaf,...
Ruben Onsu Jadi Mualaf, Sarwendah Beri Respons Bijak
Ruben Onsu Dimimpikan...
Ruben Onsu Dimimpikan Mendiang Ibu Sehari Sebelum Mualaf, Diingatkan untuk Salat
Ini Sosok Penting di...
Ini Sosok Penting di Balik Keputusan Mualaf Ruben Onsu
Ruben Onsu Ungkap Hidayah...
Ruben Onsu Ungkap Hidayah yang Didapat Sehari sebelum Mualaf
Profil dan Biodata Ruben...
Profil dan Biodata Ruben Onsu, Presenter yang Putuskan Mualaf
5 Fakta Menarik di Balik...
5 Fakta Menarik di Balik Keputusan Ruben Onsu Menjadi Mualaf
Ruben Onsu Temukan Jawaban...
Ruben Onsu Temukan Jawaban Hidup dalam Islam: Semua yang Saya Pertanyakan Dijawab
Rekomendasi
Prediksi Real Madrid...
Prediksi Real Madrid vs Barcelona di Final Copa del Rey 2025
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
Siapa Ricky Kambuaya:...
Siapa Ricky Kambuaya: Si Pendiam Jenderal Lapangan Tengah Timnas Indonesia?
Berita Terkini
Sinopsis Film Pabrik...
Sinopsis Film Pabrik Gula, Adaptasi Thread Simpleman yang Disebut Mirip KKN Desa Penari
21 menit yang lalu
5 Drama Korea Mirip...
5 Drama Korea Mirip Undercover High School, Penuh Aksi dan Ketegangan
1 jam yang lalu
Paula Verhoeven Ungkap...
Paula Verhoeven Ungkap Hidupnya Lebih Tenang, Isyaratkan Sudah Ikhlas Berpisah dari Baim Wong
2 jam yang lalu
Dehidrasi Bisa Picu...
Dehidrasi Bisa Picu Stroke, E-Money Khusus Dukung Kesehatan Masyarakat
3 jam yang lalu
Ruben Onsu Sudah Hafal...
Ruben Onsu Sudah Hafal Surat Pendek dan Lancar Salat usai Mualaf
4 jam yang lalu
Kim Soo Hyun Bantah...
Kim Soo Hyun Bantah Paksa Sulli Beradegan Telanjang di Film Real
5 jam yang lalu
Infografis
Jenderal IRGC: Iran...
Jenderal IRGC: Iran Sudah Beli Jet Tempur Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved