Gandeng Sutradara & Aktor Andal, Vision Pictures Hadirkan Tayangan Horor-Romantis Rayakan Valentine

Jum'at, 11 Februari 2022 - 08:56 WIB
loading...
Gandeng Sutradara & Aktor Andal, Vision Pictures Hadirkan Tayangan Horor-Romantis Rayakan Valentine
Gandeng sutradara & aktor andal, Vision Pictures hadirkan tayangan Horor-Romantis rayakan valentine. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Maraknya sajian tontonan yang ditayangkan oleh berbagai layanan video streaming di tanah air, membuat Vision Pictures makin berani membuktikan komitmen dan kualitasnya sebagai rumah produksi drama seri dan film untuk ditayangkan melalui aplikasi Vision+ yang merupakan bagian anak perusahaan PT MNC Vision Networks Tbk atau MVN (IPTV).

Clarissa Tanoesoedibjo selaku Managing Director Vision+ sekaligus Executive Producer Vision Pictures mengatakan, “Kami memahami bahwa kebutuhan masyarakat akan hiburan berkualitas dan mendidik sekaligus menginspirasi cukup meningkat. Karena itu, di usia yang tepat 1 tahun ini kami pastikan bahwa Vision+ Originals akan selalu hadir dengan judul baru di setiap bulannya. Dan Vision+ sebagai layanan video streaming asli Indonesia berupaya dan berkomitmen menjadi wadah berkarya terbaik bagi putra-putri bangsa dan referensi hiburan bermutu bagi seluruh keluarga Indonesia."

“Kualitas pemilihan cerita, crew, talent/cast hingga tahapan proses produksi secara menyeluruh, sangat menentukan tayangan Vision+ Originals. Kami bangga berdiri sejajar dan bergandeng tangan dengan para pekerja seni terbaik Indonesia seperti sutradara, penulis naskah, penata artistik, DOP dan segenap crew lainnya," ujar Lukman Sardi selaku Head of Creative & Production Vision Pictures.

Lebih lanjut Lukman mengatakan, dengan nama besar mereka menandakan kontribusi positif dengan prestasi yang diraih selama ini, sehingga pihaknya mampu memproduksi variasi genre drama seri maupun film dengan daya pikat tinggi.



"Vision Pictures juga berupaya berani memunculkan nama baru untuk pelakon dengan kualitas akting yang memukau berdampingan dengan aktor-aktor senior sehingga publik mempunyai pilihan hiburan untuk keluarga Indonesia," tutur Lukman.

Beberapa karya Vision Pictures yang ditayangkan melalui aplikasi Vision+ tersedia baik melalui Appstore dan Playstore, terbukti cukup diterima di masyarakat dan menjadi tayangan teratas, sebut saja Twisted 2 bersama Djenar Maesa Ayu dan Jinan JKT48 hasil besutan sutradara Chiska Doppert.

Juga tak ketinggalan Lukas: The Journey of an Altar Boy yang dibintangi Aradhana Rahadi, Dimas Andrean, Rizky Hanggono, Lidya Kandou bersama sutradara Jay Sukmo.

Rick Soerafani sebagai Head of Creative & Production Vision Pictures menambahkan, “Februari ini, Vision Pictures akan mengangkat tema berbeda yaitu horor romantis berjudul Creepy Valentine bersama sutradara kawakan Indonesia, Harry Dagoe, dan Kunun Nugroho.

Tayangan yang bisa mulai disaksikan di 14 Februari ini, akan diawali episode yang dibintangi oleh Inayma (Indira Ayu Maharani) yang merupakan seorang gamer, model sekaligus influencer, yang akan beradu akting bersama Hifzane Bob dan Chicco Kurniawan peraih Piala Citra untuk kategori Pemeran Utama Pria Terbaik dalam FFI 2021.

Simak informasi lengkapnya dengan kunjungi dan follow akun social media kami @vp_visionplusid baik melalui Instagram, Twitter, TikTok maupun YouTube untuk dapatkan informasi terbaru mengenai Vision+ Originals dan karya Vision Pictures lainnya.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1930 seconds (0.1#10.140)