Penyanyi Eira Syazira Tepis Tudingan Memuja Nyi Roro Kidul

Jum'at, 24 April 2020 - 00:20 WIB
loading...
Penyanyi Eira Syazira...
Eira Syazira tidak menduga, kostum hijau dan merah yang dikenakan saat syuting video musik berjudul Kau yang Kusayang menimbulkan kontroversi. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Penyanyiberkebangsaan Malaysia, Eira Syazira tidak pernah menduga jika kostum hijau dan merah yang dikenakan saat syuting video musik berjudul Kau yang Kusayang menimbulkan kontroversi. Bahkan, dirinya di dunia maya dinilai layaknya melakukan ritual memuja Nyi Roro Kidul.

Penyanyi berparas cantik itu pun langsung membantahnya. Menurutnya, kostum yang dikenakannya itu hanyalah kebutuhan syuting semata. Lagu berkonsep musik Jawa Koploremix yang dibawakannya mengharuskannya untuk menari bersama sejumlah penari latar di tepi pantai dengan mengenakan kostum tersebut.

Untuk konsep video serta pemilihan kostum dan tata rias syuting video klip itu pun telah disediakan pihak produksi dan tak ada hubungannya dengan ritual pemujaan terhadap Nyai Roro Kidul, tokoh mitos penguasa pantai selatan.

"Saya hanya mengikuti arahan termasuk pemilihan kostum saja. Semua itu hanya tarian koreografi untuk memperindah video dan tidak ada hubungannya dengan ritual seperti yang dianggap sebagian warganet bahwa saya memuja Nyi Roro Kidul dengan apa yang saya kenakan," terang Eira melalui pernyataan tertulis di Jakarta, Kamis (23/4).

Awalnya, putri Shuhaimi Acheh itu terkejut dengan reaksi dan komentar netizen. Dia tidak menyangka hanya karena pilihan kostum dan pemilihan lokasi di pantai menimbulkan tudingan yang tidak mengenakkan. Baginya, tuduhan tersebut sangat serius lantaran berkaitan dengan aqidah.

Dia pun mengaku memang mengagumi penggambaran kecantikan sosok misterius itu, namun dia paham bahwa mempercayai keberadaannya tidak diperbolehkan dalam agama Islam, "Ini sangat sensitif, saya tak sangka pemikiran netizen sampai sedalam itu. Padahal semua tidak disengaja," sesalnya.

Terlepas dari kontroversi tersebut, Eira bersyukur bahwa lagu Kau yang Kusayang memperoleh respons yang sangat hangat dari para penikmat musik di Indonesia. Lagu bernuansa musik Jawa Koplo remix itu merupakan genre yang belum pernah disentuh Eira. Pada album-album sebelumnya, Eira lebih sering mendendangkan lagu-lagu bergenre pop dan balada.

Sementara itu, di bawah manajemen Positif Art Entertainment, Eira mengawali kariernya di Tanah Air dengan single Masih Ada Jodoh. Di Malaysia sendiri, penyanyi kelahiran Kuala Lumpur, 19 Juli 1984 itu dikenal sebagai artis berbakat yang telah memperoleh banyak penghargaan sejak terjun di dunia hiburan pada 2004.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1231 seconds (0.1#10.140)