7 Anime Action-Comedy Terbaik yang Wajib Kamu Tonton

Kamis, 12 Mei 2022 - 21:35 WIB
loading...
7 Anime Action-Comedy...
Anime action-comedy memberikan tontonan laga seru yang diselingi komedi yang bisa mengocok perut. Karakternya pun kebanyakan ajaib dan tak pernah dibayangkan. (Foto: Gojinshi)
A A A
Anime action-comedy bisa menjadi pilihan alternatif tontonan kala lagi suntuk. Anime ini tidak hanya memberikan suguhan pertarungan atau aksi seru di antara para karakternya. Tapi, ada elemen komedi yang membuat serial-serial ini jadi terasa lebih ringan dan menghibur.

Sebagian besar serial action sering kali berjalan terlalu serius hingga membuat penonton terlalu tegang. Tidak ada salahnya memang. Tapi intensitas pertarungan juga tidak jarang membuat serial itu jadi membosankan. Jadi, tidak ada salahnya jika sedikit komedi pun diselipkan.

Kehadiran elemen komedi di serial action tidak akan mengurangi serunya laga di dalamnya. Justru, kehadiran elemen komedi ini membuat serial itu jadi tambah seru. Anime action-comedy apa saja yang layak ditonton? Berikut ulasannya!



7. One Piece
7 Anime Action-Comedy Terbaik yang Wajib Kamu Tonton

Sejak kecil, Monkey D Luffy selalu ingin menjadi perompak dan menakhlukkan lautan. Setelah dewasa, dia mengumpulkan krunya sendiri dan pergi mengarungi lautan untuk menjadi raja perompak dan menemukan harta karun legendaris, One Piece. Sepanjang perjalanannya, dia bertemu banyak teman dan musuh.

Serial ini punya banyak unsur komedi yang bisa membuat perut sakit saking kocaknya. Bahkan, di tengah adegan action seriusnya pun tak jarang kekonyolan terjadi. Serial ini memang sedikit berbeda dengan shounen lain yang meskipun punya adegan action yang seru, tak jarang berjalan terlalu serius.

6. Baccano!
7 Anime Action-Comedy Terbaik yang Wajib Kamu Tonton

Serial ini mengikuti serangkaian peristiwa yang sepertinya tidak terkait, baik waktu dan tempat. Tapi, peristiwa ini adalah bagian dari cerita yang lebih besar—alkimia, survival, dan hidup abadi. Yang menyatukan semua peristiwa ini adalah pasangan calon maling yang baik hati, yaitu Isaac dan Miria. Anime ini ber-setting pada awal 1930-an di Chicago. Kereta transkontinental, Flying Pussfoot, memulai perjalanan legendaris yang akan meninggalkan jejak darah di sepanjang negeri.

Di waktu yang sama, di New York, seorang ilmuwan ambisius Szilard dan asistennya, Ennis, mencari botol berisi eliksir keabadian yang hilang. Selain itu, perang di antara kelompok mafia mulai memburuk. Di setting waktu lain, pada 1711, di atas kapal Advena Avis, para alkemis akan tahu tentang harga hidup abadi. Serial ini menyatukan cerita mafia, gangster, dan action menjadi satu. Ada saja adegan konyol di dalamnya sebagai selingan yang menghibur.

5. Assassination Classroom
7 Anime Action-Comedy Terbaik yang Wajib Kamu Tonton

Sesosok makhluk alien kuning yang bisa memotong bulan dan menghancurkan bumi tiba di planet ini. Entah mengapa, dia akhirnya memutuskan untuk menjadi guru di sebuah SMP di Jepang. Di SMP Kunugiaoka, makhluk itu menjadi wali kelas 3-E. Para siswa di kelas itu kemudian ditugaskan untuk membunuh guru mereka itu. Mereka lantas sadar kalau sang guru, Korosensei, tidka bisa dihancurkan dan mungkin adalah guru terbaik yang pernah ada.

Serial ini adalah ledakan murni adrenalin yang biasanya memenuhi harapan shounen dengan monster yang menakutkan dan berbahaya. Anime ini tidak terlalu lama dalam penyambutannya atau mencurangi jalan keluar atas apa yang dijanjikan. Dalam melakukannya, serial ini dengan sempurna merangkum dikotomi emosi yang memenuhi serial ini.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Eiichiro Oda Goda Penggemar...
Eiichiro Oda Goda Penggemar One Piece lewat Buah Iblis
Spoiler Boruto Two Blue...
Spoiler Boruto Two Blue Vortex Chapter 20, Rilis di Jepang 19 Maret 2025
Its Family Time! Babak...
Its Family Time! Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha, Jangan Lewatkan!
Vegeta Bakal Mati di...
Vegeta Bakal Mati di Akhir Dragon Ball, Kalah Lawan Black Frieza
Film Gundam Live-Action...
Film Gundam Live-Action Rilis Poster Perdana, Ceritanya Ikuti Alur Anime Klasik 1979
Spesial untuk Anime...
Spesial untuk Anime Lovers! Full Aksi Sihir yang Epik, GTV Hadirkan Black Clover Temani Family Time!
Film Jujutsu Kaisen...
Film Jujutsu Kaisen Tayang 2025, Masa Depan Anime Menggunakan Visual Sekuel Culling Game
5 Karakter Terkuat Anime...
5 Karakter Terkuat Anime Dandadan, Nomor 1 Tangkap Seluruh Pasukan Kur
Rekomendasi
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
Satu dari Tiga Penumpang...
Satu dari Tiga Penumpang Avanza yang Terjun ke Sungai Lae Kombih Ditemukan Tewas
Apakah Hari Pendidikan...
Apakah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025 Sekolah Libur?
Berita Terkini
Yuke Bassist Dewa 19...
Yuke Bassist Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil hingga Tak Sadarkan Diri
1 jam yang lalu
Sinetron Gober Parijs...
Sinetron Gober Parijs Van Java Disambut Meriah, Fans: Ceritanya Relate dengan Kehidupan Nyata
2 jam yang lalu
Seru! Pemain Gober Parijs...
Seru! Pemain Gober Parijs Van Java Nobar Trailer Bersama Fans di Bandung
2 jam yang lalu
5 Sambal Indonesia Masuk...
5 Sambal Indonesia Masuk Daftar Saus Terbaik di Dunia, Buktikan Kehebatan Kuliner Nusantara
5 jam yang lalu
Penjelasan Ending Weak...
Penjelasan Ending Weak Hero Class 2, Apa yang Terjadi setelah Si-eun Melawan Baek-jin?
6 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Bongkar Aib Keluarga Kerajaan Lewat Buku Baru jika Keamanannya Dicabut
7 jam yang lalu
Infografis
6 Produk Buatan China...
6 Produk Buatan China yang Digemari Konsumen Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved