10 Karakter Utama Serial Anime Shounen Paling Kejam

Selasa, 31 Mei 2022 - 07:15 WIB
loading...
10 Karakter Utama Serial...
Karakter utama serial anime shounen tidak semuanya sehalus dan sebaik Tanjiro Kamado. Ada juga karakter seperti Edward Elric yang bersumbu pendek dan kejam. (Foto: BYU Media Arts)
A A A
Karakter utama atau protagonis anime shounen diharapkan menjadi orang yang baik hati, gemar menolong, dan juga penuh kesabaran. Mereka diharapkan menjadi suri teladan dengan selalu melontarkan kata-kata bijak yang penuh inspirasi. Kenyataannya, tidak semua protagonis anime shounen seperti itu. Ada pula yang kejam.

Bagi sebagian orang, karakter seperti Tanjiro Kamado dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba atau Izuku Midoriya dari My Hero Academia adalah protagonis teladan. Mereka baik hati, sopan, pekerja keras, dan jarang melontarkan kata-kata kejam. Tapi, tidak semua protagonis seperti dua orang itu.

Ada sejumlah protagonis yang cenderung kejam kepada orang lain. Kejam di sini bukan hanya menghajar orang sampai berdarah-darah. Mereka kejam karena sikap, tutur kata, dan kelakuannya yang menyakiti orang lain, bahkan pacar atau ibu mereka. Bahkan, karakter seperti Luffy dari One Piece pun kalah kejam dari protagonis-protagonis ini. Siapa saja karakter utama anime shounen paling kejam? Mengutip CBR, berikut ulasannya!



10. Natsu Dragneel — Fairy Tail
10 Karakter Utama Serial Anime Shounen Paling Kejam

Natsu adalah cowok yang cukup hebat. Dia sangat bergantung pada kekuatan persahabatan dan akan mendapatkan peningkatan kekuatan kalau teman serikatnya diancam. Dia juga punya tempat khusus di hatinya bagi Lucy Heartfilia. Tapi, dia tidak selalu mengungkapkan sentimen ini dengan baik.

Natsu cenderung suka adu kepala dengan Gray Fullbuster, teman yang juga jadi rivalnya. Natsu sering menertawakan kecelakaan atau kesalahan orang lain. Natsu dan Happy suka menyusup ke tempat Lucy meski cewek itu sudah meminta mereka berhenti. Natsu juga bisa sangat keras kepala.

9. Naruto Uzumaki — Naruto
10 Karakter Utama Serial Anime Shounen Paling Kejam

Naruto menjadi lebih menyenangkan dan dewasa seiring berjalannya waktu. Tapi, di awal serial ini, dia sangat kasar dengan mempertimbangkan betapa banyak bullying dan pengucilan yang dia alami karena menjadi inang Kyuubi. Naruto bahkan tidak tahu cara berteman.

Naruto sering mengganggu atau membuat jengkel orang dengan keisengan dan sikapnya yang berisik. Dia menunjukkan penghinaan terbuka kepada Iruka Umino, yang berusaha menjadi mentor Naruto dengan keras tapi penuh kasih sayang. Di awal serial ini, cukup mudah untuk membenci Naruto.

8. Yusuke Urameshi — Yu Yu Hakusho
10 Karakter Utama Serial Anime Shounen Paling Kejam

Yusuke adalah berandalan yang menciptakan cetakan untuk Ichigo Kurosaki dan Manjiro Sano alias Mikey. Dia sangat menilai tinggi kehormatan, persahabatan, dan kejujuran. Dia sangat disukai. Tapi, sisi kejamnya sering muncul dan ketika itu terjadi, dia tidak akan menahan diri.

Yusuke suka membuat jengkel teman ceweknya, Keiko. Dia bahkan pernah mempermainkan Kazuma dengan memalsukan kematiannya di sebuah turnamen dan membuat terkejut Kazuma yang sedang berduka di momen terakhir. Dia juga suka menghajar orang yang menguji kesabarannya dalam obrolan yang sopan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Eiichiro Oda Goda Penggemar...
Eiichiro Oda Goda Penggemar One Piece lewat Buah Iblis
Spoiler Boruto Two Blue...
Spoiler Boruto Two Blue Vortex Chapter 20, Rilis di Jepang 19 Maret 2025
Its Family Time! Babak...
Its Family Time! Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha, Jangan Lewatkan!
Vegeta Bakal Mati di...
Vegeta Bakal Mati di Akhir Dragon Ball, Kalah Lawan Black Frieza
Film Gundam Live-Action...
Film Gundam Live-Action Rilis Poster Perdana, Ceritanya Ikuti Alur Anime Klasik 1979
Spesial untuk Anime...
Spesial untuk Anime Lovers! Full Aksi Sihir yang Epik, GTV Hadirkan Black Clover Temani Family Time!
Film Jujutsu Kaisen...
Film Jujutsu Kaisen Tayang 2025, Masa Depan Anime Menggunakan Visual Sekuel Culling Game
5 Karakter Terkuat Anime...
5 Karakter Terkuat Anime Dandadan, Nomor 1 Tangkap Seluruh Pasukan Kur
Rekomendasi
Puan Ungkap Pesan Megawati...
Puan Ungkap Pesan Megawati untuk Prabowo lewat Didit saat Halalbihalal
Rusia Kecam Trump karena...
Rusia Kecam Trump karena Mengancam Akan Mengebom Iran
PSM Makassar Siap Hadapi...
PSM Makassar Siap Hadapi Cong An Hanoi FC di Semifinal ASEAN Club Championship 2025
Berita Terkini
Dimakamkan Jumat, Jenazah...
Dimakamkan Jumat, Jenazah Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal
39 menit yang lalu
Begini Kondisi Terakhir...
Begini Kondisi Terakhir Ray Sahetapy sebelum Meninggal, Semangat Hidupnya Menurun
1 jam yang lalu
Garap Series VISION+,...
Garap Series VISION+, Jay Sukmo Beberkan Cerita di Balik Culture Shock
2 jam yang lalu
Zaskia Gotik Melahirkan...
Zaskia Gotik Melahirkan Anak Ketiga Berjenis Kelamin Laki-laki
3 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 33: Perang yang Belum Usai
3 jam yang lalu
Sinopsis Sinema Spesial...
Sinopsis Sinema Spesial Lebaran, Amanah Wali: Gonjang Ps Genjing Mulai Rabu, 2 April 2025
4 jam yang lalu
Infografis
Danau Laguna Verde,...
Danau Laguna Verde, Danau Paling Beracun di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved