Hotman Paris Sebut Rezky Aditya Tak Wajib Nafkahi Anak Wenny Ariani: Itu Anak Alam

Selasa, 31 Mei 2022 - 18:05 WIB
loading...
Hotman Paris Sebut Rezky Aditya Tak Wajib Nafkahi Anak Wenny Ariani: Itu Anak Alam
Hotman Paris Hutapea ikut angkat bicara soal perseteruan Rezky Aditya dan Wenny Ariani, khususnya terkait tes DNA dan nafkah bagi seorang anak. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea ikut angkat bicara soal perseteruan Rezky Aditya dan Wenny Ariani, khususnya terkait tes DNA dan nafkah bagi seorang anak.

Menurutnya, Rezky Aditya tidak terikat secara sah dan hukum atas anak tersebut, lantaran anak tersebut lahir di luar pernikahan. Meski nantinya hasil tes DNA terbukti jika Rezky Aditya adalah ayah biologis Kekey.

"Itu namanya anak alam, yaitu anak ibunya. Secara hukum, tidak ada hubungan hukum antara si anak dengan si bapak," ujar Hotman Paris dikutip dari kanal YouTube Hotman Paris Show belum lama ini.

Pengacara 62 tahun itu juga mengatakan jika suami Citra Kirana itu tidak harus menafkahi Kekey.



"Jadi tidak ada kewajiban juga untuk memberikan nafkah karena dia bukan ayahnya," jelas Hotman Paris.

Namun Hotman menjelaskan Wenny Ariani bisa melayangkan gugatan terkait dengan penelantaran anak. Namun itu juga kemungkinan menangnya kecil.

"Ada satu lagi yang bisa diterapkan tapi belum dicoba, yaitu menelantarkan anak. Ada pidananya itu. Cuma tindakan itu bagi orang tua yang sah dalam perkawinan," pungkas Hotman Paris.

Sebelumnya, Pengadilan Tinggi Banten telah menetapkan Rezky Aditya sebagai ayah biologis Kekey, anak Wenny Ariani.

Namun penetapan itu dilakukan tanpa tes DNA.

Oleh karena itu Rezky Aditya akan melakukan tes DNA dalam waktu dekat untuk membuktikan apakah benar ia adalah ayah biologis Kekey, anak Wenny Ariani.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1965 seconds (0.1#10.140)