Review Film Jurassic World: Dominion

Rabu, 08 Juni 2022 - 14:55 WIB
loading...
Review Film Jurassic...
Jurassic World: Dominion mengandalkan adegan laga spektakuler untuk memikat penonton. Foto/Universal Pictures
A A A
JAKARTA - Jurassic World: Dominion adalah film keenam dari waralaba Jurassic Park, sekaligus film terakhir dari trilogi Jurassic World yang dimulai sejak 2015.

Jurassic World: Dominion sudah tayang mulai hari ini (8/6) di jaringan bioskop di Indonesia. Dengan durasi 165 menit atau sekitar 2,5 jam, film ini dibuat dalam skala besar, baik dari segi laga maupun jumlah pemainnya.

Sebagai film terakhir, Dominion ditutup dengan mengumpulkan lima karakter utama dari trilogi Jurassic Park (1993-2001) dan Jurassic World (2015-2022). Mereka yaitu Dr Alan Grant (Sam Neill), Dr Ellie Sattler (Laura Dern), Dr Ian Malcolm (Jeff Goldblum), Owen Grady (Chris Pratt), dan Claire Dearing (Bryce Dallas).

Cerita dimulai pada masa sekarang, saat manusia dan dinosaurus hidup berdampingan. Meski begitu, tak berarti keduanya bisa hidup damai. Dinosaurus yang tidak berbahaya dan berukuran kecil bisa dibiarkan bebas, tapi yang sebaliknya harus tinggal di sebuah wilayah luas milik perusahaan Biosyn.

Review Film Jurassic World: Dominion

Foto: Universal Pictures

Biosyn dipimpin oleh CEO Lewis Dodgson (Campbell Scott) yang secara licik mengembangkan dan membangkitkan lagi belalang raksasa yang menghancurkan ladang gandum warga. Hanya petani yang memakai obat dari Biosyn yang tidak diserang belalang prasejarah itu.

Baca Juga: Sebelum Nonton Jurassic World: Dominion, Ini 5 Hal yang Perlu Diingat dan Diketahui

Dr Ellie Sattler sejak awal sudah curiga pada Biosyn. Ia lalu mengajak Dr Alan Grant untuk mengunjungi Biosyn dan membuktikan dugaan tersebut. Rupanya, Dr Ian Malcolm juga bekerja di Biosyn.

Sementara itu, Owen dan Claire tinggal dalam persembunyian bersama Maisie, cucu dari Benjamin Lockwood yang merupakan rekan kerja Dr Hammond, pendiri taman Jurassic Park. Mereka sengaja menepi demi menghindari orang-orang yang ingin memanfaatkan Maisie - yang merupakan manusia kloning - untuk kepentingan pribadi dan komersial.

Nantinya, enam orang ini akan saling terhubung dalam sebuah misi, yang tentu saja juga melibatkan berbagai jenis dinosaurus, baik yang tidak berbahaya sampai yang merupakan predator terkuat.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2541 seconds (0.1#10.24)