13 Ciri-ciri Henti Jantung yang Tak Disadari Seperti Diidap Ivana Trump

Jum'at, 15 Juli 2022 - 08:24 WIB
loading...
13 Ciri-ciri Henti Jantung yang Tak Disadari Seperti Diidap Ivana Trump
Ciri-ciri henti jantung seperti Ivana Trump sering tidak disadari. Henti jantung adalah hilangnya fungsi jantung, pernapasan, dan kesadaran secara tiba-tiba. Foto/Reuters
A A A
JAKARTA - Ciri-ciri henti jantung seperti yang diidap Ivana Trump sering tidak disadari. Henti jantung adalah hilangnya fungsi jantung, pernapasan, dan kesadaran secara tiba-tiba.

Kondisi ini biasanya diakibatkan oleh masalah pada sistem kelistrikan jantung, yang mengganggu tindakan pemompaan jantung dan menghentikan aliran darah ke tubuh.

Henti jantung tidak sama dengan serangan jantung, ketika aliran darah ke bagian jantung tersumbat. Namun, serangan jantung terkadang dapat memicu gangguan listrik yang menyebabkan henti jantung.

Jika tidak segera diobati, henti jantung dapat menyebabkan kematian. Kelangsungan hidup dimungkinkan dengan perawatan medis yang cepat dan tepat.


Resusitasi jantung paru (RJP), menggunakan defibrilator atau bahkan hanya memberikan kompresi pada dada dapat meningkatkan kemungkinan bertahan hidup sampai petugas kesehatan tiba.

Ketika henti jantung terjadi, berkurangnya aliran darah ke otak menyebabkan ketidaksadaran. Jika irama jantung tidak cepat kembali normal, kerusakan otak terjadi dan mengakibatkan kematian.

Orang yang selamat dari henti jantung mungkin menunjukkan tanda-tanda kerusakan otak. Henti jantung sendiri memiliki beberapa ciri-ciri atau gejala yang harus diwaspadai. Berikut daftarnya dilansir dari Mayo Clinic, Jumat (15/7/2022).

1. Kolaps tiba-tiba
2. Tidak ada denyut
3. Tidak bernafas
4. Penurunan kesadaran
5. Ketidaknyamanan dada
6. Sesak napas
7. Kelemahan
8. Jantung berdebar cepat
9. Nyeri dada
10. Palpitasi jantung
11. Mengi yang tidak dapat dijelaskan
12. Pingsan atau hampir pingsan
13. Sakit kepala ringan atau pusing


Seperti diberitakan sebelumnya, Ivana Trump diduga meninggal dunia karena henti jantung pada Kamis, 14 Juli 2022 waktu setempat. Mantan istri Donald Trump itu menghembuskan napas terakhirnya pada usia 73 tahun.

Polisi sedang menyelidiki apakah Ivana mungkin jatuh dari tangga di rumahnya di East 64th Street. Pasalnya, dia ditemukan di bagian bawah tangga dan diyakini menderita henti jantung, meskipun Kantor Pemeriksa Medis Kota akan menentukan penyebab resmi kematiannya.

Dilansir dari New York Post, staf menemukan tubuh Ivana sekitar pukul 12.40 waktu setempat dan kemudian menelepon polisi. Menurut laporan seorang sumber yang dekat dengan keluarga tersebut, kesehatan Ivana telah menurun selama beberapa tahun terakhir.
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2382 seconds (0.1#10.140)