6 Mitos tentang Haid, Bukan Hiu yang Harus Dihindari tapi Hewan Ini

Jum'at, 29 Juli 2022 - 22:00 WIB
loading...
6 Mitos tentang Haid,...
Mitos seputar haid atau menstruasi masih sering beredar di tengah masyarakat. Foto/Isabel Pavia, Getty Images
A A A
JAKARTA - Banyak mitos seputar haid atau menstruasi yang masih berkembang di tengah masyarakat. Karena itulah kamu perlu tahu kebenarannya berdasarkan sains.

Sering kali kita membaca beberapa hal tentang haid yang muncul di internet. Hal yang sama kadang juga kita dengar dari teman sepergaulan, dan akhirnya kita memercayainya. Padahal, belum tentu hal tersebut benar, apalagi kalau tidak didukung oleh pernyataan ahli, misalnya dokter kandungan.

Nah, supaya kamu tidak salah kaprah, berikut ini enam mitos yang masih sering beredar tentang haid.

1. Kamu Harus Sudah Haid saat Mencapai Umur Tertentu

6 Mitos tentang Haid, Bukan Hiu yang Harus Dihindari tapi Hewan Ini

Foto: Shutterstock

Tidak ada umur yang normal untuk seorang gadis mendapatkan haid pertamanya. Meski begitu, mayoritas mendapatkan haid pertama mereka dalam rentang usia 9-15 tahun.

"Meski begitu, kalau belum ada tanda-tanda haid saat kamu berusia 15 tahun, maka sebaiknya kamu mengecek ke dokter," ujar Dr Deborah Nucatola, Senior Director of Medical Services at Planned Parenthood Federation of America, mengutip dari Seventeen.

2. PMS Tidak Nyata

6 Mitos tentang Haid, Bukan Hiu yang Harus Dihindari tapi Hewan Ini

Foto: Adobe Stock

Ini jelas hal yang salah. Kalau kamu merasakan mood yang gampang berubah, perubahan selera makan (malas makan atau malah selalu merasa lapar), merasa tegang atau mudah panik, sakit di sekitar payudara, atau agak pening, itu adalah hal yang normal.

Menurut Deborah, sebanyak 20%-50% perempuan mengalami PMS selama lima hari sebelum haid. Tanda-tanda PMS tiap orang pun bisa berbeda-beda, dan ini bisa dikurangi dengan berolahraga.

3. Haid akan Berhenti saat Berada di Air

6 Mitos tentang Haid, Bukan Hiu yang Harus Dihindari tapi Hewan Ini

Foto: Shutterstock

Ini tidak sepenuhnya salah, tapi juga tidak 100% benar. Saat kita berada di dalam air, haid kita tidak berhenti. Namun, darah bisa jadi tidak akan keluar dari vagina karena ada tekanan air.

Baca Juga: Sering Dengar dan Percaya dengan Tips Kesehatan Ini? Ternyata Mitos!

Meski begitu Deborah tetap menyarankan agar kita tetap memakai pembalut atau tampon demi mencegah darah yang mengotori kolam atau bathtub.

4. Hiu akan Menyerang kalau Kita Sedang Haid (Bukan Hiu, tapi Iguana!)

6 Mitos tentang Haid, Bukan Hiu yang Harus Dihindari tapi Hewan Ini

Foto: Getty Images

Memang benar hiu tertarik dengan darah, tapi darah haid yang keluar tidak cukup untuk membuat hiu tertarik untuk memangsa kita. Perlu kamu ketahui, darah haid yang keluar tidak sepenuhnya darah, melainkan ada juga jaringan dalam rahim yang ikut luruh.

Selain itu, ada juga unsur lainnya dari dalam saluran vagina yang dikeluarkan tubuh saat haid, di antaranya seperti sodium dan potasium. Darah menstruasi juga mengandung banyak air.

Nah, yang perlu kamu ketahui, sebenarnya bukan hiu yang harus kamu takuti saat haid, melainkan iguana jantan. Menurut dokter hewan (veterinarian) Beth Breitweiser, mengutip Teen Vogue, iguana jantan sangat agresif jika mencium bau darah manusia yang sedang haid. Apalagi jika posisi manusia tersebut sejajar dengan mata hewan itu, maka ia bisa menyerang.

Sementara veterinarian William Rodgers mengatakan bahwa darah manusia yang sedang haid mirip dengan bau feromon yang dikeluarkan oleh iguana betina pada musim kawin. Feromon adalah zat kimia yang dikeluarkan oleh hewan saat merasakan birahi, untuk menarik perhatian lawan jenisnya saat musim kawin tiba.

5. Siklus Haid Satu Geng akan Sama

6 Mitos tentang Haid, Bukan Hiu yang Harus Dihindari tapi Hewan Ini

Foto: Shutterstock

Mitos yang satu ini juga sering kita dengar. Saat kamu haid, teman kamu tak berapa lama kemudian juga ikut haid, sementara teman yang lainnya juga kemudian menyusul. Meskipun kedengarannya keren, tapi sayangnya ini tidak terbukti secara ilmiah.

6. Saat Haid, Kita Tidak Bisa Hamil

6 Mitos tentang Haid, Bukan Hiu yang Harus Dihindari tapi Hewan Ini

Foto: Daniel Allan/Getty Images

Ini juga ternyata mitos. Meskipun kehamilan saat haid jarang terjadi, tapi hal tersebut bukannya tidak mungkin, terutama kalau siklus haidmu pendek atau haidmu tidak teratur. Perlu diketahui, siklus haid normal adalah 21-35 hari.

Selain siklus haid yang tidak teratur, masa ovulasi alias masa subur (terlepasnya sel telur dari indung telur) juga tidak bisa diprediksi secara akurat. Ovulasi bisa terjadi sebelum, selama, dan setelah fase perdarahan, terutama kalau haidmu tidak teratur.

Baca Juga: 5 Film Korea Romantis dengan Kisah Cinta Realistis, Ada Suka juga Duka

Bahkan kalau misalnya kamu tidak berovulasi saat berhubungan intim, sperma yang masuk bisa hidup di vagina hingga lima hari. Jadi kalau telur dilepaskan selama rentang waktu itu, maka tetap bisa dibuahi.

Selain itu, perlu juga diingat bahwa keluarnya darah dari vagina tidak selamanya berarti haid. Hal ini bisa jadi adalah spotting atau bercak berwarna cokelat atau agak kemerahan. Spotting pada remaja kadang terjadi karena haid yang belum teratur. Namun spotting juga bisa jadi adalah tanda kehamilan atau ada gangguan alat reproduksi.

Untuk memastikannya, tentunya kamu harus memeriksakannya ke dokter.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Waspada Sindrom Gadget...
Waspada Sindrom Gadget Neck, Nyeri Tengkuk Akibat Terlalu Lama Menatap Layar
Cara Alami Membantu...
Cara Alami Membantu Pernapasan Lebih Lega Tanpa Perlu Obat
10 Hal yang Merusak...
10 Hal yang Merusak Otak, Nomor 5 Wajib Diwaspadai Para Jomblo
Waspada! Ini 5 Makanan...
Waspada! Ini 5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Merusak Otak
6 Penyebab Pendarahan...
6 Penyebab Pendarahan Otak seperti yang Dialami Titiek Puspa, Gejalanya Sakit Kepala
10 Gerakan Yoga sebelum...
10 Gerakan Yoga sebelum Makan untuk Meredakan Asam Lambung
Minum Air Kelapa, Pria...
Minum Air Kelapa, Pria Ini Terinfeksi Jamur Mematikan dan Meninggal Akibat Kerusakan Otak
8 Rahasia Orang Jepang...
8 Rahasia Orang Jepang Hidup Sehat dan Panjang Umur
Libur Lebaran 2025 Akan...
Libur Lebaran 2025 Akan Berakhir, Waspada Post Holiday Blues
Rekomendasi
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
2 Inspektur TNI AD Dimutasi...
2 Inspektur TNI AD Dimutasi Panglima TNI, Salah Satunya Jenderal Kopassus Pernah Jadi Paspampres
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
Berita Terkini
Saksikan Siang Ini Cahaya...
Saksikan Siang Ini Cahaya Hati Indonesia Ternyata Ada Harta yang Dibawa Mati di iNews
48 menit yang lalu
Liburan Seru dan Hemat...
Liburan Seru dan Hemat di Jakarta, 4 Destinasi Murah Meriah untuk Long Weekend
1 jam yang lalu
Gitaris Seringai Ricky...
Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Tur di Jepang
2 jam yang lalu
5 Tips Praktis Bersih-Bersih...
5 Tips Praktis Bersih-Bersih Rumah di Libur Panjang, Check It Out!
3 jam yang lalu
Lawan Infeksi Jamur...
Lawan Infeksi Jamur Kulit dengan 5 Cara Alami yang Ampuh dan Mudah Dilakukan
4 jam yang lalu
Lawan Cuaca Tak Menentu...
Lawan Cuaca Tak Menentu dengan Tomat, 5 Khasiat Alaminya untuk Tingkatkan Imunitas Tubuh
5 jam yang lalu
Infografis
Beberapa Hal yang Harus...
Beberapa Hal yang Harus Dihindari setelah Makan Nasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved