4 Pantai di Lampung untuk Liburan Akhir Pekan, Bisa Lihat Lumba-lumba

Minggu, 31 Juli 2022 - 06:00 WIB
loading...
A A A
Pantai Klara terletak di Pesawaran, Lampung. Nama Klara merupakan singkatan dari kelapa rapat. Hal ini karena banyak pohon kelapa yang berderet, sehingga menjadikan pantai tersebut indah dan rimbun. Lokasinya tidak jauh dari Kota Bandar Lampung. Dalam waktu 1 jam dari pusat kota dengan menempuh jarak sekitar 27 kilometer, pengunjung sudah bisa menikmati pantai ini.

Pantai Klara terbagi menjadi dua bagian, yaitu Pantai Klara 1 dan Pantai Klara 2. Ombak di Pantai Klara ini terbilang tenang. Wisatawan dapat bermain perahu kano atau menyewa perahu untuk menyusuri pantai. Di pantai ini juga terdapat beberapa warung yang menjual makanan dan minuman.


3. Pantai Sari Ringgung

4 Pantai di Lampung untuk Liburan Akhir Pekan, Bisa Lihat Lumba-lumba

Foto/Native Indonesia

Pantai Sari Ringgung juga terletak di Kabupaten Pesawaran, Lampung. Dari Kota Bandar Lampung membutuhkan waktu sekitar 30-60 menit perjalanan. Pantai ini sudah mempunyai fasilitas yang memadai seperti sewa tenda kemah, tempat makan, penginapan, hingga taman bermain anak.

Selain itu, ada banyak pula wahana yang dapat dimainkan, mulai dari banana boat hingga speedboat. Selain itu, di Pantai Sari Ringgung juga terdapat masjid terapung serta pasir timbul.

4. Pantai Pulau Pahawang

4 Pantai di Lampung untuk Liburan Akhir Pekan, Bisa Lihat Lumba-lumba

Foto/Itrip

Pulau Pahawang terkenal dengan keindahan pantai serta biota bawah laut. Pulau Pahawang berada di Kecamatan Punduh Pisasa, Kabupaten Pesawaran. Jarak menuju ke tempat wisata ini tidak terlalu jauh dari Kota Bandar Lampung. Jika lancar hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam.

Di Pantai Pulau Pahawang, wisatawan dapat melihat keindahan wisata bak Maldives yang memesona. Di pantai ini juga banyak penginapan di tepi pantai dengan suasana yang tak kalah indah. Pengunjung bisa menikmati keindahan laut dengan snorkeling. Apabila beruntung, wisatawan dapat menjumpai ikan badut.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2777 seconds (0.1#10.140)