Rayakan Ultah Ke-9, OMDC Gelar Fit and Fun Private Gathering

Rabu, 14 September 2022 - 13:56 WIB
loading...
Rayakan Ultah Ke-9,...
Menuju satu dekade, OMDC ingin dapat segera mewujudkan mimpinya pada akhir tahun untuk mulai mengepakkan sayap ke seluruh penjuru nusantara. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Merayakanrangkaian ulang tahun ke-9 di bulan September 2022, OMDC menggelar OMDC 9lorious Cup - Fit and Fun Private Gathering with OMDC Smile Influencer.

Acara tersebut berlangsung bersamaan dengan dengan bulan Hari Olahraga Nasional dan Hari Kesehatan Gigi Nasional pada 12 September 2022.

Berlangsung di PITCH98, Kemang, Jakarta Selatan, acara OMDC ini turut diikuti OMDC Smile Influencer (OSI), yakni figur publik yang sudah menjadi pelanggan loyal OMDC sejak 2013.

Baca juga: Kemenkes Targetkan 4,6 Juta Imunisasi PCV untuk Lindungi Anak Indonesia dari Pneumonia

Di samping itu, kegiatan ini juga dihadiri Founder OMDC Group, drg. Oktri Manessa. Sedangkan pemandu acara adalah Valentino "Jebreeet" Simanjuntak.

Para peserta yang memakai jersey OMDC 9lorious Cup tampak mengikuti rangkaian acara, dari menyanyi lagu kebangsaan Indonesia Raya bersama, Fun Zumba dengan instruktur Annisa Munaf, mini soccer, hingga ngobrol santai.

Founder OMDC Group, drg. Oktri Manessa menyebutkan bahwa sejak berdiri pada 18 Agustus 2013 hingga di usia ke-9, OMDC sudah memiliki 12 cabang yang terdiri dari 8 OMDC Dental Clinic, 1 OMDC Healthcare yang memiliki poli anak, poli obgyn, poli gizi, instalasi farmasi, dan layanan radiologi.

"Kemudian 2 Klinik Gratis OMDC Peduli yang berlokasi di Jakarta dan Gamplong –Yogyakarta, 1 OMDC Playground dilengkapi fasilitas Kidz Dental, Baby Spa, Kidz Haircutz, Kids Playground dan Social Venue, serta layanan lainnya seperti OMDC Kitchen, OMDC Happiness, serta Oktri Syarief Foundation," jelas drg. Oktri dalam keterangannya, Rabu (14/9/2022).

Ke depannya, lanjut dia, OMDC diharapkan bisa terus tumbuh, berkembang, dan memberikan pelayanan lebih baik lagi bagi seluruh lapisan masyarakat.

Baca juga: Masalah Gigi Banyak Dialami Anak-Anak di Bawah 12 Tahun, Begini Kata Dokter

"Menuju 1 dekade, OMDC ingin dapat segera mewujudkan mimpinya pada akhir tahun untuk mulai mengepakkan sayap ke seluruh penjuru nusantara," tutupnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1464 seconds (0.1#10.140)