Paris Fashion Week Men 2021 Digelar Virtual Mulai Kamis

Senin, 06 Juli 2020 - 12:15 WIB
loading...
Paris Fashion Week Men 2021 Digelar Virtual Mulai Kamis
Diselenggarakan 9-13 Juli 2020, Paris Fashion Week 2021 Men akan digelar secara digital. Foto/WWD/Kuba Dabrowski
A A A
JAKARTA - Federation de la Haute Couture et de la Mode, organisasi industri fashion Prancis, telah mengumumkan jadwal untuk Paris Fashion Week Spring/Summer 2021 Pria. Diselenggarakan 9-13 Juli 2020, peragaan busana bergengsi itu akan digelar secara digital.

Laman Hypebae menulis, sejumlah brand yang berpartisipasi dalam acara ini dipastikan bakal menampilkan koleksi baru mereka secara virtual. Perubahan ini dilakukan menyusul adanya pandemi COVID-19 yang semakin menghawatirkan. ( )

Dalam kemitraan dengan Launchmetrics, Google, Facebook, YouTube, Instagram, dan perusahaan China Hylink, Paris Fashion Week Men juga bakal menghadirkan wawancara, video di belakang layar, dan percakapan Zoom dengan sejumlah desainer yang berpartisipasi.

Adapun brand yang turut memeriahkan pekan mode tahunan ini di antaranya Y/Project, Rick Owens, Louis Vuitton, dan Dior Men. Semua partisipan dipastikan tampil sesuai jadwal.

Sementara itu, Milan Fashion Week juga mengumumkan jadwal peragaan busana SS21 pria. Organisasi yang mengatur industri mode Italia, Camera Nazionale della Moda Italiana, telah menentukan jadwal untuk Milan Fashion Week Spring/Summer 2021 Pria yang akan digelar secara digital karena adanya pandemi COVID-19.

Berlangsung 14-17 Juli 2020, brand andalan yang turut menampilkan koleksinya pada pekan mode di Milan antara lain Gucci, Prada, dan Missoni. Sayang brand Marni, Fendi, dan Giorgio Armani dipastikan tidak akan tampil dalam Milan Fashion Week kali ini. ( )

Keputusan untuk menggelar acara secara digital mengikuti jejak London Fashion Week, yang menghadirkan koleksi SS21 pria dan wanita dalam satu minggu melalui pertunjukan virtual komprehensif.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1066 seconds (0.1#10.140)