5 Film Jepang tentang Cinta Beda Usia, Kisahkan Hubungan Terlarang Guru dan Murid

Kamis, 12 Januari 2023 - 05:30 WIB
loading...
5 Film Jepang tentang...
Film Jepang tentang cinta beda usia sangat beragam. Ini merupakan salah satu genre yang cukup banyak digandrungi. Sederet film Jepang pun cukup banyak dilirik. Foto/Imdb
A A A
JAKARTA - Film Jepang tentang cinta beda usia sangat beragam. Ini merupakan salah satu genre yang cukup banyak digandrungi. Tak Hollywood hingga drama Korea, sederet film Jepang pun cukup banyak dilirik.

Film bergenre cinta sendiri memiliki berbagai alur cerita hingga konflik seru. Film ini juga sering membuat emosi penonton terhanyut.

Bahkan, tak sedikit para penonton film bergenre percintaan yang dibuat terbawa perasaan alias baper. Salah satunya film cinta beda usia.

Berikut beberapa film Jepang tentang cinta beda usia dilansir dari Imdb, Kamis (12/1/2023).



1. My Teacher (2017)


5 Film Jepang tentang Cinta Beda Usia, Kisahkan Hubungan Terlarang Guru dan Murid

Foto/Imdb

My Teacher merupakan salah satu film Jepang cinta beda usia tentang guru dan murid yang usianya cukup terpaut jauh.

Film ini sendiri dirilis pada 2017 dan diperankan oleh Toma Ikuta dan Suzu Hirose. Film romantis beda usia ini menceritakan tentang seorang siswi SMA yang polos dan belum pernah merasakan mempunyai pacar.

2. Kou Kou Kyoushi (2003)

5 Film Jepang tentang Cinta Beda Usia, Kisahkan Hubungan Terlarang Guru dan Murid

Foto/My Drama List

Masih tentang kisah percintaan beda usia antara guru dan murid, film Jepang berjudul Kou Kou Kyoushi ini merupakan film drama jepang yang menceritakan tentang murid SMA Nikko bernama Hina.

Film yang dirilis pada 2003 ini merupakan remake dari judul yang sama. Kou Kou Kyoushi mengambil latar sekolah yang sama, tapi dengan karakter dan situasi yang berbeda.



3. Narratage (2017)


5 Film Jepang tentang Cinta Beda Usia, Kisahkan Hubungan Terlarang Guru dan Murid

Foto/Imdb

Film Jepang tentang cinta beda usia selanjutnya adalah Narratage yang ditayangkan pada 2017. Film cinta terlarang ini diperankan oleh Jun Matsumoto dan Kasumi Arimura.

Film Narratage berkisah tentang Izumi Kudo, seorang mahasiswi tahun ke-2 yang tiba-tiba mendapatkan telepon dari mantan gurunya yang bernama Takashi Hayama saat masih di SMA. Gurunya tersebut memintanya untuk ikut serta dalam sebuah acara kelulusan.

Akhirnya setelah setahun mereka di pertemukan kembali, Izumi masih memiliki perasaan padanya dan Hayama juga memiliki perasaan sama untuk Izumi.

4. Close Range Love (2014)

5 Film Jepang tentang Cinta Beda Usia, Kisahkan Hubungan Terlarang Guru dan Murid

Foto/Imdb

Film Jepang tentang cinta beda usia antara guru dan muridnya ini berfokus pada kisa Yuni Kururugi. Dia seorang murid perempuan yang terkenal teladan dan cerdas, kecuali untuk pelajaran bahasa Inggris.

Hal tersebut membuat sang guru bahasa Inggris yang dari awal tidak suka dengan Yuni, harus mengajarinya sampai bisa. Namun, seiring berjalannya waktu, benih-benih cinta di antara mereka justru mulai muncul.



5. My Rainy Days (2009)

5 Film Jepang tentang Cinta Beda Usia, Kisahkan Hubungan Terlarang Guru dan Murid

Foto/Imdb

Film Jepang tentang cinta beda usia terakhir adalah My Rainy Days yang diadaptasi dari novel berjudul sama. Film ini menceritakan tentang seorang murid sekolah yang sangat cantik dan menjadi idola banyak siswa.

Namun siapa sangka, ternyata murid ini sama sekali tak tertarik dengan percintaan. Hal itu karena ia pernah mengalami trauma cinta mendalam di masa lalu.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1940 seconds (0.1#10.140)