Mencari dalam Direktori

Selasa, 26 Mei 2015 - 08:53 WIB
Mencari dalam Direktori
Mencari dalam Direktori
A A A
Mencari dalam Direktori

Direktori adalah penamaan koleksi file, sehingga dapat diatur dan dikelompokkan untuk memudahkan pencarian. Nah, berikut ini adalah beberapa contoh aplikasi direktori yang memudahkan pengguna melakukan pencarian terhadap informasi tertentu.

JKTgo

Merupakan aplikasi direktori khusus kota Jakarta dari Urbanesia yang dilengkapi dengan peta, alamat, serta bermacam informasi mengenai tiap lokasi seperti ketersediaan ruang merokok, WiFi, dan masih banyak lagi.

Kita Kemana

Aplikasi ini merupakan direktori online yang menyediakan informasi berbagai macam event serta rekomendasi tempat di berbagai kota di Indonesia. Ada sub-kategori direktori dan informasi seperti pameran seni, konser, serta beragam tempat seperti kafe, tempat makan/kuliner, dan tempat wisata.

Sindhen

Aplikasi yang tersedia di iOS dan Android ini menawarkan direktori lengkap untuk menikmati dunia malam. Sindhen memang fokus untuk memberikan informasi klub malam, lounge, atau bar. Bahkan aplikasi tersebut juga dilengkapi tempat ”nongkrong” dengan menu, maps, serta fasilitas seperti valet parking, ATM, dan WiFi. ??binti mufarida
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5689 seconds (0.1#10.140)