Dua Menu Baru Burger, Hot Dog dan Corn Dog

Jum'at, 29 Mei 2015 - 11:08 WIB
Dua Menu Baru Burger,...
Dua Menu Baru Burger, Hot Dog dan Corn Dog
A A A
AMERIKA - Burger King kini telah resmi mengisi awal musim panas ini dengan penawaran yang cukup menarik. Kali ini dua makanan favorit seluruh masyarakat Amerika, yakni hot dog dan corn dog.

Dilansir dari Foxnews, Burger King sebelumnya telah menguji item baru ini di lokasi di Michigan dan Maryland. Corn dog dibanderol dengan harga USD1,4, sedangkan hot dog biasa dibanderol dengan harga USD 1,99. Keduanya dilengkapi dengan saus tomat, mustard, dan bawang.

Namun bagi pengunjung yang merasa kurang dengan topping hot dognya, mereka dapat menambah sendiri sesuai keinginan.

Sementara itu, semua sedang menantikan kabar dari Burger King mengenai kapan atau apakah promosi itu akan diperluas ke konsumen nasional atau tidak. Meski begitu, sejumlah fans Burger King terlihat begitu bersemangat dengan penawaran ini melalui Twitter.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7318 seconds (0.1#10.140)