Tingkatkan Kunjungan Museum Nasional

Minggu, 07 Juni 2015 - 09:49 WIB
Tingkatkan Kunjungan Museum Nasional
Tingkatkan Kunjungan Museum Nasional
A A A
KUNJUNGAN ke museum masih belum sebanyak jumlah kunjungan kawasan wisata lainnya.

Untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap museum, Museum Nasional menyelenggarakan Festival Hari Museum Internasional dan 237 Tahun Museum Nasional Indonesia pada 24 April-25 Mei 2015. Memperingati hari jadi Museum Nasional yang jatuh pada bulan April lalu, Museum Nasional mengadakan rangkaian acara kegiatan, mulai Fun Walk with Museum Nasional Indonesia , Kids Fashion Show , Lomba Paduan Suara, Lomba Film Pendek, workshop dan Pameran Mainan Tradisional, serta bazar.

Seluruh kegiatan ini melibatkan masyarakat umum, pelajar, dan komunitas agar mereka dapat mengetahui dan mengenal sejarah perkembangan museum dan benda warisan budaya bangsa, serta dapat meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap museum dan menaikkan minat masyarakat untuk berkunjung. Acara puncak sekaligus penutupan Gebyar Festival Hari Museum Internasional dan 237 Tahun Museum Nasional Indonesia pada Senin (25/5) lalu.

Acara ini turut dihadiri Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Anies Baswedan dan Direktur Jenderal Kebudayaan Kacung Marijan yang ikut mengapresiasi para pemenang. Dalam kesempatan ini, Anies Baswedan menyampaikan bahwa Festival Museum dapat mengajak masyarakat, khususnya para pelajar untuk mencintai museum. Adapun yang masih menjadi tugas bersama adalah bagaimana mengajak lebih banyak orang ke museum.

”Karena itu, saya minta komunitas menjadi salah satu penggeraknya,” ujar Anies. Harapan yang sama juga disampaikan Kacung Marijan. ”Melalui festival ini kami harapkan ada kedekatan dengan komunitas dan masyarakat untuk bersama-sama mencintai museum. Yang kami lakukan adalah mengundang semua pihak untuk memakmurkan museum-museum. Tidak hanya Museum Nasional, juga museum di seluruh Indonesia,” sebutnya.

Melalui festival ini, Museum Nasional berharap dapat lebih akrab lagi dengan masyarakat. Selain itu, harapannya masyarakat dapat mengetahui dan mengenal sejarah perkembangan museum dan benda warisan budaya bangsa, serta dapat meningkatkan apresiasi dan minat masyarakat untuk berkunjung.

Balqis eghnia
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7191 seconds (0.1#10.140)