Avanza Tampil Beda dengan Ide Kreatif

Kamis, 18 Juni 2015 - 09:50 WIB
Avanza Tampil Beda dengan...
Avanza Tampil Beda dengan Ide Kreatif
A A A
Setelah Jakarta dan Makassar, Avanza Pop You Up 2015 yang merupakan wadah kreativitas bagi pemilik Avanza dalam memersonalisasi kendaraan kebanggaan mereka kembali digelar PT Toyota-Astra Motor (TAM) di Yogyakarta, Sabtu (13/6).

Keberadaan Yogyakarta yang juga dikenal sebagai salah satu kota pusat kreativitas nasional diharapkan makin memeriahkan Avanza Pop You Up 2015 yang penyelenggaraannya kali ini hadir dengan semangat kemeriahan 70 tahun Indonesia merdeka sekaligus memperingati hari kelahiran Pancasila.

“Sebagai salah satu kota pusat kreativitas, melalui Avanza Pop You Up 2015 ini kami mengajak para pemilik Avanza di Yogyakarta untuk menampilkan ide-ide kreatif mereka agar bisa menjadikan MPV terlaris ini menjadi tampil beda,” kata Direktur Marketing TAM Rahmat Samulo.

Penyelenggaraan Avanza Pop You Up 2015 di Yogyakarta juga merupakan wujud apresiasi atas dukung dan kepercayaan masyarakat terhadap kendaraan produk Toyota, khususnya Avanza selama ini. Dengan demikian, menempatkan Toyota sebagai market leader . Sejak kehadirannya pada 2003, Toyota Avanza langsung menjadi mobil terlaris di Indonesia dan terus-menerus bertahan sebagai market leader segmen low MPV.

Malah, di tengah persaingan di segmen low MPV yang makin ketat, penjualan sang pionir ini tetap berada di atas para pesaingnya. Sementara itu, General Manager Corporate Planning & Public Relation TAM, Widyawati mengatakan, Avanza Pop You Up merupakan respon TAM terhadap antusias pemilik Avanza dalam memersonalisasi mobil mereka. Tidak hanya untuk tampil beda, sekaligus untuk menunjukkan jati diri mereka atau personalisasi.

“Agar tidak menurunkan tingkat kenyamanan dan keamanan kendaraan, personalisasi harus memenuhi kriteria tertentu. Untuk itulah kami selenggarakan Avanza Pop You Up yang tidak hanya ajang berkompetisi kreatif, sekaligus memberikan talkshow kepada pengguna setia Avanza tentang tata cara personalisasi yang baik dan benar,” kata Widyawati.

Anton c
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3807 seconds (0.1#10.140)