Angkat Keadilan lewat Komedi

Sabtu, 27 Juni 2015 - 09:34 WIB
Angkat Keadilan lewat...
Angkat Keadilan lewat Komedi
A A A
SERIAL drama The Man In The Mask akan menjadi tontonan yang menghibur di saluran K-PLUS sebagai the ultimate Korean entertainment. Serial ini bersinggungan dengan keadilan dan kekuasaan, tetapi kental dengan balutan komedi dan laga.

Kisahnya mempertanyakan keadilan sejati di balik kekuasaan dan uang dengan latar dunia pengadilan dan kepolisian yang melibatkan para jaksa, divisi khusus kriminal, para penjahat yang tak terjamah hukum, serta pria bertopeng yang misterius. The Man In The Mask tayang setiap Rabu dan Kamis, pukul 21.30 WIB. Drama ini dimulai pada 17 Juni lalu dan berakhir pada 6 Agustus 2015 di K-PLUS (K-Vision channel 24 ).

Ceritanya dimulai dari Ha Dae-chul yang diperankan Joo Sang-wook, seorang jaksa materialistis yang hanya memedulikan kesuksesan dalam karier. Di balik itu, dia kerap frustrasi dengan adanya celah dalam sistem peradilan dan ketidakberdayaan memenjarakan penjahat lalim. Kemusykilan kemudian mendorong Dae-chul untuk mengejar keadilan dengan caranya sendiri.

Dia berubah menjadi seorang misterius bertopeng yang muncul pada malam hari dan memburu para pelaku kriminal. Tak hanya diwarnai aksi laga dan jalinan adegan kocak, The Man In The Maskjuga mengangkat keseruan cerita dengan polesan romansa yang melibatkan Yoo Minhee yang diperankan Kim Sun-ah sebagai pujaan hati Dae-chul sejak SMA.

Tangguh dan percaya diri, si cantik yang berprofesi detektif elite dari Divisi Kriminal-dengan- Kekerasan, Kepolisian Gangnam, ini justru takut menghadapi para pria karena trauma pribadi masa lalu. Namun, ketika Dae-chul muncul kembali dan menyatakan akan melindunginya, benak Minheeyang penuh ketidakpercayaan, perlahan-lahan mulai berubah.

Memperkuat jajaran pelakon, Um Ki-joon yang dikenal melalui aktingnya dalam Hero (2009), Good Job, Good Job (2009) dan The Virus (2013) ikut terlibat memerankan karakter Kang Hyung-woong, saudara tiri Dae-chul yang juga berprofesi sebagai jaksa.

Bintang papan atas lainnya yang tampil, aktor senior Jeon Kwang- Leol sebagai Jo Sang-taek, aktris bersinar Hwang Sun-hee sebagai Seo Ri-na, dan anggota boyband Super Junior-Choi Siwon menjadi cameo. Sementara, di balik layar, Jeon San dan Kim Yong-soo kembali berduet duduk di kursi sutradara.

Keduanya sempat berkolaborasi mengarahkan The Equator Man (2012). Sang penulis, Choi Jin-won, sebelumnya juga sukses melahirkan drama Big Man (2014), More Charming by the Day (2010), serta beberapa judul film layar lebar, seperti Mr Socrates (2005), Smile Babo (2007), Our School E.T (2008), dan Love on the Debt (2010).

Serial sebanyak 16 episode, ini masing-masing berdurasi 70 menit, dua episode pertama The Producers tayang setiap Rabu dan Kamis pukul 21.30 WIB eksklusif di K-PLUS (KVision channel 24) dengan terjemahan bahasa Indonesia. Episode lanjutan tayang setiap Rabu dan Kamis pada jam yang sama.

Fatturahman hakim
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0883 seconds (0.1#10.140)