Hara KARA Gandeng Rapper di Album Solo

Kamis, 02 Juli 2015 - 13:15 WIB
Hara KARA Gandeng Rapper...
Hara KARA Gandeng Rapper di Album Solo
A A A
SEOUL - Setelah dikonfirmasi akan melakukan proyek solonya, Hara KARA akan menggaet rapper Giriboy dan rekan satu anggotanya Youngji.

Mengutip dari Allkpop, kolaborasi keduanya membuat para penggemar bertanya-tanya konsep yang akan diambil oleh Hara.

Hara pun akan membocorkan sedikit album solonya saat menggelar sesi tanda tangan untuk merayakan peluncuran buku kecantikannya yang berjudul 'Nail HARA'.

Giriboy merupakan salah satu rapper bertalenta yang sering berkolaborasi dengan berbagai idol, salah satunya adalah Hyunseung Beast dalam MV debut solonya 'Ma First' pada awal Mei 2015 lalu.

Sementara itu, Hara mengumumkan debut solonya yang telah dijadwalkan pada pertengahan Juli. Video klip dan album debut solonya akan dirilis di pertengahan Juli.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1490 seconds (0.1#10.140)