Kuliner Djadjanan Joeang Sambut Hari Kemerdekaan

Rabu, 29 Juli 2015 - 11:20 WIB
Kuliner Djadjanan Joeang...
Kuliner Djadjanan Joeang Sambut Hari Kemerdekaan
A A A
JAKARTA - Indonesia memang sudah terkenal dengan ragam kuliner yang dimilikinya. Bahkan setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khasnya masing-masing.

Untuk menjawab kerinduan para pencinta kuliner tradisional Indonesia, Mal Artha Gading kembali menghadirkan rangkaian acara bertema kuliner dalam rangka Hari Kemerdekaan Indonesia, yang tentunya akan menghibur dan memberikan pengalaman yang berbeda saat santap kuliner bersama dengan keluarga ataupun sahabat.

Rangkaian acara yang bertajuk Kuliner Nusantara Djadjanan Joeang ini akan berlangsung mulai dari 30 Juli hingga 23 Agustus 2015 di Atrium India, lantai dasar.

Dalam acara kali ini, Mal Artha Gading ingin memperkenalkan kembali jajanan kuliner tradisional Indonesia yang mungkin sudah sempat terlupakan. Sejumlah jajanan ini nantinya akan berada di area indoor dan menggunakan gerobak serta pikulan sesuai dengan menu khas Indonesia yang disajikan.

Dikutip dari pernyataan resmi yang diterima Sindonews, jajanan tradisional yang akan hadir di acara kuliner ini adalah Asinan, Batagor, Cilok, Es Cendol, Es Duren, Selendang Mayang, Harum Manis, Kerak Telor, Ketoprak, Lontong Melayu, Mie Juhi, Pempek, Soto Mie, Sate Padang, Tahu Gejrot, dan masih banyak jajanan lainnya yang dijamin dapat menggugah selera Anda.

Selain dapat menikmati makanan yang tersaji, pengunjung juga dapat menikmati suasana Kemerdekaan Indonesia dengan dekorasi bernuansa Indonesia Tempo Doeloe.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2095 seconds (0.1#10.140)