Gathering Terbesar 600 Lady Bikers

Kamis, 06 Agustus 2015 - 07:51 WIB
Gathering Terbesar 600...
Gathering Terbesar 600 Lady Bikers
A A A
SEJARAH mencatat, gathering lady biker terbesar di dunia pernah terjadi ketika 221 lady bikers di Australia berkumpul di satu lapangan di Australia pada dua tahun yang lalu.

Dalam waktu dekat sejarah tersebut bakal diperbarui karena ratusan lady bikers yang ada di Irlandia dan Inggris bersiap-siap berkumpul di satu titik di Ace Cafe, London, Inggris. Pertemuan tersebut direncanakan akan terjadi akhir tahun ini. Pihak penyelenggara acara mengatakan, acara ini bertujuan untuk menyuarakan pentingnya perlindungan terhadap lady bikers, mengingat makin tingginya jumlah perempuan yang mengendarai motor.

Selain itu, mereka juga berharap agar pabrik motor dan penyedia apparel pengendara motor mulai memperhatikan kebutuhan lady biker . Mereka meminta agar pengaman dan pakaian yang mereka gunakan setidaknya bisa nyaman dan aman digunakan oleh lady biker .

“Siapa pun mereka, motor mereka, dan kebangsaan mereka, kami siap menyambut mereka,” ujar Nimisha Patel, penggagas acara tersebut.

Wahyu sibarani
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2142 seconds (0.1#10.140)